Kota Malang
Angin Kencang Sebabkan Pohon Tumbang dan Rusak Delapan Kios di Kelurahan Jodipan
Memontum Kota Malang – Hujan disertai angin kencang membuat salah satu pohon tumbang di Jalan Ir H Juanda, Kelurahan Jodipan, Kecamatan Blimbing, Kota Malang, Rabu (24/01/2024) tadi. Akibat kejadian itu, juga sebabkan delapan kios pedagang yang ada disekitar lokasi, mengalami kerusakan yang cukup parah.
Salah satu anggota Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan (LPMK) Jodipan, Muhammad Rosidi, menyampaikan jika kejadian pohon tumbang itu terjadi pukul 14.24 WIB. Kejadian itu, diduga dikarenakan usia pohon yang sudah tua dan akar pohon keropos.
“Tadi anginnya memang kencang. Sementara pohonnya itu sendiri, memang sudah tua dan akarnya keropos,” kata Rosidi.
Baca juga :
Dalam kejadian tersebut, ujarnya, tidak mengakibatkan korban jiwa. “Tidak ada korban jiwa. Hanya ada dua motor yang parkir di sekitar lokasi, tertimpa pohon. Yang cukup parah, itu delapan kios milik pedagang,” tambahnya.
Pohon yang menimpa lapak atau kios pedagang tersebut, berjenis Kecrutan dengan diameter kurang lebih 60 cm dan ketinggian 15 meter. Kejadian tersebut, juga sudah langsung ditangani oleh dinas terkait.
“Setelah kita hubungi, sekitar beberapa menitan langsung ditangani oleh pihak dinas,” imbuhnya. (rsy/sit)
- Kota Malang3 minggu
Dukung Kegiatan Ponpes, Pemkot dan Kemenag Dampingi Pertumbuhan Ponpes
- Kota Malang3 minggu
Gelar Sarasehan Sambut Hari Santri, Pemkot Malang Tekankan Peran Santri di Era Digital
- Kota Malang2 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Hukum & Kriminal4 minggu
Masa Kampanye Pilkada 2024 Bakal Jadi Perhatian Operasi Zebra Semeru
- Hukum & Kriminal3 minggu
Mandi di Sungai Brantas, Siswa SD di Kota Malang Ditemukan Tewas Tenggelam
- Kota Malang3 minggu
Pengajian Ikatan Haji Muslimat Kota Malang Solid Dukung Abah Anton-Dimyati
- Kota Malang3 minggu
Pemkot Malang Targetkan Penyelesaian Masalah Anak Putus Sekolah Rampung di 2024
- Kota Malang2 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara