SEKITAR KITA

Paska PPKM Skala Mikro, 145 RT Masuk Zona Hijau, 5 Kelurahan Zona Kuning

Diterbitkan

-

Paska PPKM Skala Mikro, 145 RT Masuk Zona Hijau, 5 Kelurahan Zona Kuning

Memontum Kota Malang – PPKM Skala Mikro, berlanjut. Jika sebelumnya pelaksanaan rampung pada Senin (22/02) kemarin, maka untuk lanjutan atau tahap II, dimulai per 23 Februari hingga 8 Maret 2021 mendatang.

Menindak-lanjuti hal itu, Kota Malang kembali menggelar rapat evaluasi. Berlangsung di Ngalam Command Centre (NCC) Balai Kota, evaluasi diikuti oleh seluruh kota dan kabupaten di Jawa Timur secara virtual.

Baca: Wali Kota Sutiaji Siapkan Perda Sapu Jagad Untuk Penanganan Covid, Apa Saja Isinya ?

Pelaksanaan sendiri, dipimpin oleh Wakapolda Jatim, Brigjen Pol Drs Slamet Hadi Supraptoyo SH MH, Selasa (23/02) tadi.

Advertisement

Sekretaris Daerah, Wasto, yang menyampaikan hasil penerapan PPKM Skala Mikro, mengatakan bahwa capaian di Kota Malang, cukup signifikan.

“Semula, data yang kami himpun per tanggal 15 Februari, ada sebanyak 346 Rt zona kuning. Kemudian, saat usai PPKM Skala Mikro di tanggal 22 Februari, tinggal 201 Rt yang masuk kategori zona kuning. Artinya, selama periode PPKM Skala Mikro, jumlah Rt kategori zona hijau di Kota Malang bertambah atau meningkat 145,” ungkap Wasto.

Bahkan, tambahnya, dari total 42373 RT yang tersebar di Kota Malang, tidak ada satu pun yang berkategori zona orange maupun merah. Namun, dari 57 kelurahan, terdapat 5 besar kelurahan kategori zona kuning dengan kasus terbesar.

“5 besar kelurahan itu yang tingkat presentase kasus positifnya banyak. Ada di Kelurahan Pandanwangi, Kelurahan Sawojajar, Kelurahan Bandungrejosari, Kelurahan Bunulrejo dan Kelurahan Mojolangu. Kalau yang lingkup kecamatan, paling dominan di Kecamatan Lowokwaru dan Kecamatan Blimbing ,” jelasnya.

Advertisement

Berkaitan dengan 5 besar kelurahan tersebut, pria yang gemar bersepeda ini menegaskan kepada masing-masing camat, untuk lebih memperhatikan kelurahan yang dimaksud.

Baca juga: Dana Rp 500 Ribu Untuk RT Guna Operasional Posko PPKM Skala Mikro

“Tadi saya juga tegaskan pada Pak Camat, tolong itu betul-betul menjadi perhatian yang 5 besar dari 57 kelurahan. 5 Besar kelurahan itu tersebar di Kecamatan Lowokwaru, Kecamatan Blimbing, Kecamatan Sukun dan Kecamatan Kedungkandang,” tambahnya.

Selain itu, dirinya juga menyampaikan bahwa Kota Malang, sudah miliki 1120 posko di tingkat Rt dan Rw, serta 100 Kampung Tangguh di tingkat kelurahan. (cw1/sit)

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas