Kota Malang
Wawali Kota Malang Tinjau Pagar Kantor Kecamatan Blimbing yang Roboh
Memontum Malang – Wakil Wali Kota Malang, Sofyan Edi Jarwoko meninjau pagar belakang Kantor Kecamatan Blimbing, Kota Malang, Jumat (04/02/202). Perlu diketahui bahwa pagar tersebut roboh pada Kamis (03/02/2022), bahkan mengakibatkan satu korban jiwa.
Wawali Kota Malang menjelaskan bahwa menurut pantauannya, pagar belakang Kantor Kecamatan Blimbing ini tergolong bangunan lama. “Pagar ini merupakan bangunan lama. Sedangkan kekuatan hujan disertai angin kemarin cukup kuat. Ibaratnya terdorong akhirnya tembok serta pohonnya jatuh,” kata Sofyan Edi Jarwoko.
Ia juga mengatakan bahwa pagar bangunan belakang Kantor Kecamatan Blimbing ini sejatinya sudah waktunya direnovasi. “Tentunya harus dibangun lagi dengan kontruksi yang lebih kuat lagi. Agar bangunannya bisa kokoh lagi,” ujar Sofyan Edi.
Baca juga :
- Fokus Kesolidan Massa, Paslon Nomor Urut 3 Pilkada Kota Malang Tiadakan Kampanye Akbar
- Distribusi Pupuk Bersubsidi Dipermudah, Dispangtan Kota Malang Tunggu Perpres untuk Implementasi
- Pastikan Kesiapan Pilkada, KPU Kota Malang Jadwalkan Apel Besar, Distribusi Logistik dan Pembersihan APK
- Paslon Abadi Soroti Kredibilitas dan Keakuratan Survei Elektabilitas yang Dinilai Berubah-Ubah
- Paslon Abadi Soroti Pentingnya Lakukan Sinergi dan Penanganan Inflasi di Kota Malang
Sementara itu, Camat Blimbing, Ariadi Wardoyo menceritakan bahwa saat itu angin berputar-putar sangat kencang akan tetapi tidak merata. “Putar-putar pak anginnya, tadi disitu (tembok) setelah itu geser ke pohon besar hingga tumbang. Tapi anehnya, pohon-pohon kecil disekitar juga tidak roboh,” tutur Ariadi Wardoyo.
Dirinya juga mengatakan di area Kantor Kecamatan Blimbing tidak ada atap atau genting yang rontok. “Padahal angin juga menghantam beberapa atap warga, tetapi disini tidak ada. Sampai saat ini, kerugian belum kami hitung. Karena sampai tadi malam saya konsentrasi mengeluarkan jenazah dari rumah sakit,” ujarnya.
Sebelumnya, seorang wanita di Kota Malang meninggal dunia usai tertimpa tembok pagar belakang kantor Kecamatan Blimbing, Jl Teluk Etna, Gang II, Kelurahan Ajosari, Kecamatan Blimbing, Kota Malang, Kamis (03/02/2022) sore. Tembok sepanjang sekitar 10 meter itu roboh setelah hujan deras disertai angin kencang. Adapun identitas korban bernama Karlinah (62), warga Jl Teluk Cenderawasih I, Kelurahan Arjosari, Kecamatan Blimbing, Kota Malang. (cw1/gie)
- Kota Malang4 minggu
Gramedia Goes to Campus, Berikan Pencerahan Mahasiswa untuk Memasuki Dunia Kerja
- Kota Malang4 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Kota Malang4 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Lompat ke Rel Kereta Api, Seorang Perempuan Tewas Tertabrak KA Pengangkut BBM
- Kota Malang4 minggu
Kasus Gondongan di Kota Malang Meningkat, Dinkes Siapkan Faskes dan Sosialisasi Pencegahan
- Hukum & Kriminal4 minggu
Diduga Ngetap Bensin Sembarangan, Motor dan Ruko di Jalan Raya Tlogomas Terbakar
- Kota Malang4 minggu
Pemkot Malang Dorong Peningkatan PAD melalui Optimalisasi Transaksi Elektronik
- Kota Malang4 minggu
Pembangunan Pasar Besar Kota Malang Masuk Prioritas 2025, Pemkot Tunggu Review DED