Kota Malang
Waspada! Beberapa Titik di Kota Malang Bakal Terpasang Alat Tilang Elektronik
Memontum Kota Malang – Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang, tahun depan bakal memasang Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) atau alat tilang elektronik di beberapa titik di Kota Malang. Hal itu, dikatakan oleh Kepala Dishub Kota Malang, Widjaja Saleh Putra, Kamis (29/12/2022) tadi.
Dikatakan Widjaja, jika rencana tersebut membutuhkan anggaran dana sebesar Rp 5 miliar. Kemudian, hal itu juga akan didiskusikan bersama dengan forum lalu lintas. Termasuk, juga dengan Satlantas Polresta Malang Kota.
“Untuk anggaran dana yang dibutuhkan sekitar Rp 5 miliar. Nanti kita lakukan diskusi bersama Forum Lalin. Karena untuk saat ini, titik-titik lokasi pemasangan ETLE tersebut masih belum ditentukan,” ujar Widjaja, Kamis (29/12/2022) tadi.
Baca Juga :
- Fokus Kesolidan Massa, Paslon Nomor Urut 3 Pilkada Kota Malang Tiadakan Kampanye Akbar
- Distribusi Pupuk Bersubsidi Dipermudah, Dispangtan Kota Malang Tunggu Perpres untuk Implementasi
- Pastikan Kesiapan Pilkada, KPU Kota Malang Jadwalkan Apel Besar, Distribusi Logistik dan Pembersihan APK
- Paslon Abadi Soroti Kredibilitas dan Keakuratan Survei Elektabilitas yang Dinilai Berubah-Ubah
- Paslon Abadi Soroti Pentingnya Lakukan Sinergi dan Penanganan Inflasi di Kota Malang
Kemudian, dikatakan jika pada Februari 2023 mendatang, akan dilakukan pemilihan tender. Lalu, untuk titik-titik yang akan dipilih dalam pemasangan ETLE tersebut adalah kawasan yang tertib lalu lintas. “Nanti akan diprioritaskan di kawasan keramaian. Seperti, di Jalan Soekarno Hatta dan Simpang Tiga Dinoyo. Lalu, di Jalan Simpang Raja Bali dan Jalan Besar Ijen,” lanjutnya.
Lebih lanjut dikatakan, jika pemasangan ETLE sebagai alat sensor dan pendeteksi pelanggaran lalu lintas itu termasuk dalam kategori prioritas. Sebab, sejak ETLE dilaunching 23 Maret 2021 lalu, hingga saat ini Kota Malang masih belum memiliki ETLE statis sama sekali.
“Di Kota Malang sendiri, saat ini masih belum memiliki ETLE statis sama sekali. Ada satu unit ETLE mobile yang dimiliki Polresta Malang Kota, namun tampaknya tidak bisa mengcover kebutuan penertiban lalu lintas di Kota Malang,” imbuhnya. (rsy/gie)
- Kota Malang4 minggu
Gramedia Goes to Campus, Berikan Pencerahan Mahasiswa untuk Memasuki Dunia Kerja
- Kota Malang4 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Kota Malang4 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Lompat ke Rel Kereta Api, Seorang Perempuan Tewas Tertabrak KA Pengangkut BBM
- Kota Malang4 minggu
Kasus Gondongan di Kota Malang Meningkat, Dinkes Siapkan Faskes dan Sosialisasi Pencegahan
- Hukum & Kriminal4 minggu
Diduga Ngetap Bensin Sembarangan, Motor dan Ruko di Jalan Raya Tlogomas Terbakar
- Kota Malang4 minggu
Pemkot Malang Dorong Peningkatan PAD melalui Optimalisasi Transaksi Elektronik
- Kota Malang4 minggu
Pembangunan Pasar Besar Kota Malang Masuk Prioritas 2025, Pemkot Tunggu Review DED