Pemerintahan
Walikota Malang Terima Tim Penilai LSS Berkarakter Tingkat Provinsi Jawa Timur
Memontum Kota Malang – Dinas Pendidikan Kota Malang pada hari Senin (25/11/2019) menjadi tempat Penerimaan Tim Penilai Lomba Sekolah Sehat (LSS) Berkarakter Tingkat Provinsi Jawa Timur Tahun 2019. Walikota Malang, Sutiaji hadir secara langsung pada kegiatan tersebut.
Nampak hadir mendampingi adalah Sekretaris Daerah Kota Malang, Wasto; Ketua TP PKK, Widayati Sutiaji; Wakil Ketua I TP PKK, Elly Estiningtyas Sofyan Edi; Ketua Dharma Wanita Persatuan, Endang Wasto; serta Kepala Dinas Pendidikan Kota Malang, Zubaidah.
Dalam sambutannya, Sutiaji berharap agar semoga kehadiran tim penilai di Kota Malang akan memantapkan dan meningkatkan program penciptaan sekolah sehat berkarakter yang nantinya diharapkan dapat melahirkan generasi sehat cerdas dan berkarakter.
“Hal tersebut sejalan dengan program pendidikan di Kota Malang yang saat ini lebih mengedepankan pendidikan karakter; untuk membentuk manusia Indonesia yang memiliki kepribadian dan bermoral baik, bijaksana, jujur, bertanggung jawab, bisa menghormati orang lain; juga membentuk manusia yang cerdas, inovatif, suka bekerja keras, optimis, percaya diri dan berjiwa patriot” ujarnya.
Pemerintah Kota Malang, lanjutnya senantiasa memberikan dukungan sepenuhnya terhadap pelaksanaan program penyelenggaraan sekolah sehat berkarakter di seluruh jenjang pendidikan mulai SD sampai SMA/SMK bahkan madrasah, dan di Pondok-Pondok Pesantren. Hal ini merupakan bukti keseriusan Pemerintah Kota Malang dalam upaya membina sekolah sehat berkarakter, yang tidak hanya memiliki fasilitas UKS yang representatif dan lingkungan yang bersih; namun semua siswa dan guru yang berada di lingkungan sekolah harus memiliki karakter yang baik, sehingga nantinya akan dapat memunculkan lingkungan sekolah yang sehat, bersih, nyaman dan ramah anak, sehingga menimbulkan semangat belajar yang tinggi, dengan harapan mampu tercipta prestasi yang nantinya dapat mengharumkan nama sekolah dan Kota Malang.
“Tentu apa yang telah berjalan, akan terus dimantapkan dan ditingkatkan. Untuk itu, saya berharap masukan dan saran dari tim juri, agar Kota Malang mampu memberikan yang terbaik bagi pelaksanaan pembangunan di bidang pendidikan dan kesehatan secara menyeluruh, sekaligus mampu mewakili Provinsi Jawa Timur di tingkat nasional sehingga catatan prestasi mampu diukir kembali” tambahnya.
Sementara itu, Eka Ananda, Ketua Tim Penilai LSS Berkarakter Tingkat Provinsi Jawa Timur menjelaskan bahwa pelaksanaan penilaian kali ini bukan saja penilaian lingkungan sekolah yang sehat dan bersih namun juga lingkungan sekolah yang berkarakter; hal ini sejalan dengan program pemerintah pusat yang lebih mengedepankan pendidikan karakter untuk membentuk generasi yang sehat dan unggul.
“Saya yakin Kota Malang adalah salah satu kota di Jawa Timur yang sangat siap menjalani perlombaan ini mengingat untaian prestasi di bidang pendidikan dan kesehatan lingkungan telah banyak diraih, namun demikian saya berharap prestasi tersebut mampu memicu Kota Malang untuk dapat lebih baik lagi di masa yang akan datang” pungkasnya. (*yan)
- Kota Malang4 minggu
Gramedia Goes to Campus, Berikan Pencerahan Mahasiswa untuk Memasuki Dunia Kerja
- Kota Malang4 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Kota Malang4 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Lompat ke Rel Kereta Api, Seorang Perempuan Tewas Tertabrak KA Pengangkut BBM
- Kota Malang4 minggu
Kasus Gondongan di Kota Malang Meningkat, Dinkes Siapkan Faskes dan Sosialisasi Pencegahan
- Hukum & Kriminal4 minggu
Diduga Ngetap Bensin Sembarangan, Motor dan Ruko di Jalan Raya Tlogomas Terbakar
- Kota Malang4 minggu
Pemkot Malang Dorong Peningkatan PAD melalui Optimalisasi Transaksi Elektronik
- Kota Malang4 minggu
Pembangunan Pasar Besar Kota Malang Masuk Prioritas 2025, Pemkot Tunggu Review DED