Kota Malang
Wali Kota Sutiaji bersama Forkopimda Lakukan Sidak Nataru di Kota Malang
Memontum Malang – Wali Kota Malang, Sutiaji bersama Forkopimda Kota Malang, melakukan inspeksi mendadak (Sidak) pengamanan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2022. Sidak yang dilakukan ini, bertepatan dengan persiapan malam Natal di beberapa gereja yang ada di Kota Malang, Jumat (24/12/2021).
Wali Kota Malang mengatakan, bahwa Sidak yang dilakukan Forkopimda Kota Malang ke beberapa tempat ini, adalah rangakaian dari pengamanan Natal dan tahun baru 2022. “Ini sebetulnya rangkaian, lebih kami tekankan berkaitan dengan penerapan protokol kesehatan secara ketat. Alhamdulillah, terlihat masih dalam komitmen yang sama,” kata Sutiaji kepada Memontum.com di Balai Kota Malang selepas sidak ke beberapa titik.
Wali Kota Sutiaji juga mengatakan, bahwa perayaan Natal di tahun ini, terdapat penambahan, namun tidak signifikan. “Hanya ada penambahan sedikit, tetapi tetap dengan penerapan protokol kesehatan secara ketat,” imbuhnya.
Baca juga :
- Fokus Kesolidan Massa, Paslon Nomor Urut 3 Pilkada Kota Malang Tiadakan Kampanye Akbar
- Distribusi Pupuk Bersubsidi Dipermudah, Dispangtan Kota Malang Tunggu Perpres untuk Implementasi
- Pastikan Kesiapan Pilkada, KPU Kota Malang Jadwalkan Apel Besar, Distribusi Logistik dan Pembersihan APK
- Paslon Abadi Soroti Kredibilitas dan Keakuratan Survei Elektabilitas yang Dinilai Berubah-Ubah
- Paslon Abadi Soroti Pentingnya Lakukan Sinergi dan Penanganan Inflasi di Kota Malang
Wali Kota Malang juga menegaskan, bahwa pihaknya sudah menghimbau kepada semua gereja untuk menyiapkan satgas Covid-19 di masing-masing gereja. “Kita lihat tadi sampai ada detektor, peduli lindungi, cek suhu, setelah itu cuci tangan dan masuk. Selain itu, saya juga mengapresiasi pendaftaran online yang di canang kan dalam rangka peringatan Natal,” terangnya.
Sutiaji juga mengatakan, bahwa nantinya tidak akan ada perayaan tahun baru 2022. Selain itu, dirinya juga mengatakan akan ada penertiban dan Sidak secara acak dalam rangka Nataru 2022. (hms/cw1/sit)
- Kota Malang4 minggu
Gramedia Goes to Campus, Berikan Pencerahan Mahasiswa untuk Memasuki Dunia Kerja
- Kota Malang4 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Kota Malang4 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Lompat ke Rel Kereta Api, Seorang Perempuan Tewas Tertabrak KA Pengangkut BBM
- Kota Malang4 minggu
Kasus Gondongan di Kota Malang Meningkat, Dinkes Siapkan Faskes dan Sosialisasi Pencegahan
- Hukum & Kriminal4 minggu
Diduga Ngetap Bensin Sembarangan, Motor dan Ruko di Jalan Raya Tlogomas Terbakar
- Kota Malang4 minggu
Pemkot Malang Dorong Peningkatan PAD melalui Optimalisasi Transaksi Elektronik
- Kota Malang4 minggu
Pembangunan Pasar Besar Kota Malang Masuk Prioritas 2025, Pemkot Tunggu Review DED