Kota Malang
Wali Kota Malang Janjikan PTM Digelar Kembali Senin
Memontum Kota Malang – Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di Kota Malang, rencananya akan digelar 100 persen pekan depan atau Senin (14/03/2022) mendatang. Hal itu, dijelaskan oleh Wali Kota Malang, Sutiaji, setelah menggelar rapat bersama jajaran Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Malang di ruang sidang Balai Kota Malang.
“Insyaallah, mungkin minggu depan PTM sudah 100 persen. Kan sudah libur tiga minggu hingga sekarang, harapannya sudah memutus rantai penularan virus,” ujar Wali Kota Sutiaji, Senin (07/03/2022).
Penundaan kegiatan belajar secara luring, tambahnya, ini juga memperhatikan situasi penularan virus Covid-19 di Kota Malang. Akan tetapi, menurutnya saat ini penyebaran virus Covid-19 di Kota Malang, sudah mulai melandai.
“Mudah-mudahan nanti kita sudah bisa melakukan relaksasi di semua titik. Tetapi, tetap yang utamakan selalu pakai masker,” tambahnya.
Baca juga :
- Fokus Kesolidan Massa, Paslon Nomor Urut 3 Pilkada Kota Malang Tiadakan Kampanye Akbar
- Distribusi Pupuk Bersubsidi Dipermudah, Dispangtan Kota Malang Tunggu Perpres untuk Implementasi
- Pastikan Kesiapan Pilkada, KPU Kota Malang Jadwalkan Apel Besar, Distribusi Logistik dan Pembersihan APK
- Paslon Abadi Soroti Kredibilitas dan Keakuratan Survei Elektabilitas yang Dinilai Berubah-Ubah
- Paslon Abadi Soroti Pentingnya Lakukan Sinergi dan Penanganan Inflasi di Kota Malang
Orang nomor satu di Pemerintahan Kota Malang itu mengatakan, dengan adanya penurunan kasus tersebut, harapannya kelonggaran-kelonggaran pembatasan kegiatan masyarakat bisa dikurangi. Salah satunya, pemberlakuan PTM 100 persen. Tak hanya itu, perguruan tinggi pun nampaknya juga bakal menggelar PTM.
“Saya juga akan minta kepada para rektor, sudah ada kelonggaran,” tambahnya.
Dirinya berharap, ke depan masyarakat tetap melakukan pola hidup sehat dan tetap mematuhi Protokol Kesehatan (prokes) dengan selalu memakai masker. Menurutnya, jika dulu awal memakai masker banyak yang risih, namun saat ini masker nampaknya menjadi hal yang biasa untuk dikenakan. (cw2/sit)
- Kota Malang4 minggu
Gramedia Goes to Campus, Berikan Pencerahan Mahasiswa untuk Memasuki Dunia Kerja
- Kota Malang4 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Kota Malang4 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Lompat ke Rel Kereta Api, Seorang Perempuan Tewas Tertabrak KA Pengangkut BBM
- Kota Malang4 minggu
Kasus Gondongan di Kota Malang Meningkat, Dinkes Siapkan Faskes dan Sosialisasi Pencegahan
- Hukum & Kriminal4 minggu
Diduga Ngetap Bensin Sembarangan, Motor dan Ruko di Jalan Raya Tlogomas Terbakar
- Kota Malang4 minggu
Pemkot Malang Dorong Peningkatan PAD melalui Optimalisasi Transaksi Elektronik
- Kota Malang4 minggu
Pembangunan Pasar Besar Kota Malang Masuk Prioritas 2025, Pemkot Tunggu Review DED