Hukum & Kriminal

Toko Merchandise Resmi Arema FC Dirusak, 107 Orang Diamankan

Diterbitkan

-

Toko Merchandise Resmi Arema FC Dirusak, 107 Orang Diamankan

Memontum Kota Malang – Pengunjuk rasa mengatasnamakan ‘Arek Malang Bersikap’, yang berunjuk rasa di depan Kantor Arema FC di Jalan Mayjen Panjaitan, Kecamatan Klojen, Kota Malang, Minggu (29/01/2023) sekitar pukul 12.26, berujung ricuh.

Awalnya, ratusan massa berpakaian serba hitam berkumpul di kawasan sekitaran kawasan Taman Makam Pahlawan berjalan menuju Kantor Arema FC. Massa melakukan orasi dengan menuntut permintaan maaf manajemen Arema FC dan meminta mereka untuk bertanggungjawab karena persepakbolaan terhenti dan tanggung jawab Tragedi Kanjuruhan.

Namun setelah orasi, diduga ada oknum aksi melakukan pengerusakan toko merchandise resmi Arema FC. Para oknum, itu melempari kaca-kaca toko Arema FC dengan batu, kayu dan cara thinner. Bahkan, oknum tersebut juga sempat bentrok dengan penjaga Kantor Arema FC.

Baca juga :

Advertisement

Petugas kepolisian yang datang, pun mencoba menghentikan aksi tersebut. Namun, pengunjuk rasa terlalu banyak. Tampak beberapa bagian dari kantor Arema FC, rusak. Kaca kantor satpam di kantor Arema FC, pun pecah. Sedangkan hampir sebagian barang yang dijual di toko Arema FC, juga turut rusak. Dalam kejadian itu, sebanyak tiga orang dilaporkan mengalami luka-luka.

Kasi Humas Polresta Malang Kota, Iptu Eko Novianto, melalui siaran persnya mengatakan bahwa kepolisian mengamankan 107 orang. Mereka yang diamankan, adalah yang berada di TKP saat aksi dan masih dalam pendalaman Polresta Malang Kota.

“Jika tidak ada kaitan dan perbuatan melawan hukum, maka akan kita pulangkan ke pihak keluarga.  Kami akan melakukan penegakan hukum dengan menangkap pelaku aksi yang anarkis termasuk mendalami aktor intelektual dibalik aksi anarkis tersebut,” ujarnya.

Dalam rangka menjaga kondusifitas Kota Malang, Polresta Malang Kota akan melakukan pengamanan di TKP sampai pengusutan terhadap pelaku dinyatakan selesai. (gie)

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas