Hukum & Kriminal
Toko Kelontong di Kedungkandang Terbakar, Diduga Korsleting Listrik
Memontum Kota Malang – Toko Kelontong ‘Damai’, milik Suliyanti (40) di Jl Ki Ageng Gribig, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang atau tepatnya depan Polsek Kedungkandang, Sabtu (13/06), terbakar. Terlihat kepulan asap hitam dan api di dalam toko yang saat itu dalam kondisi tutup.
Beruntung saat itu petugas Polsek Kedungkandang segera mengetahui kejadian itu hingga segera melakukan pemadaman bersama warga sekitar. Untuk memastikan api benar-benar padam, petugas kepilisian pun tetap mendatangkan petugas PMK Kota Malang ke lokasi kejadian.
Baca juga:
Kapolsek Kedungkandang, Kompol Yusuf Suryadi mengatakan bahwa siang itu, dia baru saja pulang dari lokasi kecelakaan kereta. “Sepulang dari kecelakaan kereta, saat tiba di Polsek Kedungkandang, saya dan anggota serta warga melihat kepulan asap keluar dari dalam toko Damai yang lokasinya berada di seberang jalan depan Polsek,” ujar Kompol Yusuf.
Karena toko dalam kondisi tutup, warga pun terpaksa memecah kaca untuk melakukan pemadaman. “Saya masuk mengeluarkan kardus-kardus yang terbakar. Sambil menunggu petugas PMK, kami dan warga juga melakukan pemadaman dengan air seadanya,” ujar Kompol Yusuf.
Sekitar 10 menit, api berhasil dipadamkan. Namun karena bagian atap masih terlihat kepulan asap, pihaknya tetap melibatkan pemadam untuk pendinginan dan memastikan api benar-benar padam.
Akibat kejadian tersebut, empat unit kulkas dan freezer es krim serta satu mesin kompresor hangus terbakar. “Tadi korban mengatakan kalau kerugiannya mencapai Rp 50 juta,” ujar Kompol Yusuf.
Dugaanya akibat korsleting listrik. “Ada kabel listrik yang tidak menempel erat di colokan stop kontak, diduga mengalami korsleting dan timbul percikan api. Percikan api itu kemudian menyambar ke tumpukan kardus kosong hingga terjadilah kebakaran,” ujar Kompol Yusuf.
Meskipun tidak ada korban jiwa, namun tangan Kompol Yusuf sempat tertimpa kaca saat melakukan pemadaman dan mengaluarkan barang-barang seperti kardus-kardus yang terbakar. (gie)
- Kota Malang4 minggu
Gramedia Goes to Campus, Berikan Pencerahan Mahasiswa untuk Memasuki Dunia Kerja
- Kota Malang4 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Kota Malang4 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Lompat ke Rel Kereta Api, Seorang Perempuan Tewas Tertabrak KA Pengangkut BBM
- Kota Malang4 minggu
Kasus Gondongan di Kota Malang Meningkat, Dinkes Siapkan Faskes dan Sosialisasi Pencegahan
- Hukum & Kriminal4 minggu
Diduga Ngetap Bensin Sembarangan, Motor dan Ruko di Jalan Raya Tlogomas Terbakar
- Kota Malang4 minggu
Pemkot Malang Dorong Peningkatan PAD melalui Optimalisasi Transaksi Elektronik
- Kota Malang4 minggu
Pembangunan Pasar Besar Kota Malang Masuk Prioritas 2025, Pemkot Tunggu Review DED