Kota Malang
SMKN 4 Mulai Gelar Pembelajaran Praktik Secara Luring
Memontum Kota Malang – Pembelajaran berupa terapan atau praktik secara luring mulai dilaksanakan di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 4 Kota Malang. Pembelajaran terapan tersebut, di mulai sejak Senin (12/10) dan hanya untuk siswa kelas 11.
Wakil Kepala sekolah SMKN 4 Kota Malang, Eko Wahyudi, saat dikonfirmasi menjelaskan, bahwa pembelajaran praktik secara luring telah diatur dalam SKB 4 Menteri, yang berisi bahwa setiap sekolah yang berada di zona merah dapat melakukan pembelajaran praktik secara luring.
“Untuk mendukung langkah itu, di sini disiapkan area cuci tangan, cek suhu tubuh hingga wajib pakai masker. Begitu juga dengan para gurunya, pakai faceshield biar meminimalisir droplet,” terang Eko.
Ditambahkannya, terkait sistem pembelajaran praktik secara luring yang dilaksanakan, yakni siswa dibagi menjadi beberapa kelompok. Ada pun pembagiannya, perkelompok diisi siswa enam sampai tujuh.
“Jadi, jika biasanya satu kelas berisi tiga puluh enam. Maka, dari total tersebut dipecah ke dalam enam kelompok. Maka, satu ruangan kelas berisi enam atau tujuh,” terangnya.
Mengenai jam pelajaran, dirinya mengatakan, jam pelajaran selama 7 sampai 8 jam, selama sehari. Atau, di mulai pukul 07.00 WIB hingga pukul 14.00 WIB. Termasuk, waktu istirahat pada pukul 10.00 WIB hingga 10.30 WIB.
“Selama pelaksanaan ini berlangsung, evaluasi akan terus dilakukan. Jika kemudian dirasa terlalu lama, maka akan dikurangi menjadi empat atau lima jam saja,” tuturnya seraya menambahkan, selama kegiatan belajar berlangsung, siswa diwajibkan membawa bekal sendiri.
Masih menurut Eko, untuk kelas 11, ada sekitar 9 jurusan. Diantaranya, desain grafika, profesi grafika, rekayasa perangkat lunak, muktimedia, teknik dan jaringan, animasi, logistik, mekatronika dan akomodasi perhotelan. (mg1/sit)
- Kota Malang4 minggu
Gramedia Goes to Campus, Berikan Pencerahan Mahasiswa untuk Memasuki Dunia Kerja
- Kota Malang4 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Kota Malang4 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Lompat ke Rel Kereta Api, Seorang Perempuan Tewas Tertabrak KA Pengangkut BBM
- Kota Malang4 minggu
Kasus Gondongan di Kota Malang Meningkat, Dinkes Siapkan Faskes dan Sosialisasi Pencegahan
- Hukum & Kriminal4 minggu
Diduga Ngetap Bensin Sembarangan, Motor dan Ruko di Jalan Raya Tlogomas Terbakar
- Kota Malang4 minggu
Pemkot Malang Dorong Peningkatan PAD melalui Optimalisasi Transaksi Elektronik
- Kota Malang4 minggu
Pembangunan Pasar Besar Kota Malang Masuk Prioritas 2025, Pemkot Tunggu Review DED