Pemerintahan

ODR 1047 dan ODP 460, Pemkot Malang Mulai Luncurkan Bansos Dampak Covid-19

Diterbitkan

-

Memontum Kota Malang – Bantuan sosial dampak covid 19 Kota Malang, segera diluncurkan Pemkot Malang. Terjadwal mulai besok (Selasa, 14 April 2020), pihak Kelurahan (Lurah) sudah dapat mengambil kartu tabungan di kantor kecamatan masing – masing. Kemudian diteruskan kepada Keluarga (warga) Penerima Manfaat (KPM).

“Pada hari Rabu (15/4/2020) proses pengisian nominal oleh Bank Pembangunan Daerah (Bank Jatim). Kamis (16/4/2020) proses pencairan untuk KPM wilayah kecamatan Kedungkandang dan kecamatan Blimbing. Jumat (17/4/2020), dijadwalkan untuk KPM dari kecamatan Lowokwaru, Klojen dan Sukun,” demikian diutarakan Sekkota Malang, Wasto, Senin (13/4/2020).

Jubir Satgas Covid-19 Pemkot Malang, Nur Widiyanto (ist)

Jubir Satgas Covid-19 Pemkot Malang, Nur Widiyanto (ist)

Ditambahkan oleh pria penghobi olah raga lari dan renang tersebut, jumlah KPM yang menerima bansos sebanyak 1.666 KK, dengan nilai bansos Rp 300.000/kk/bulan. Dengan demikian total nilai bantuan untuk tahap awal bansos, sejumlah Rp 499.800.000.
Masih dinfokan oleh Sekkota Wasto, bahwa mulai besok (Selasa, 14 April 2020), penerima BPNTD (Bantuan Pangan Non Tunai Daerah) sudah bisa mengambil/membelanjakan ke e-warung yang tersebar di 5 (lima) wilayah kecamatan, dengan jatah untuk 2 bulan.

Kartu yang diterimakan kepada 6.918 KPM, ditop up dulu di bank Jatim baru bisa dibelanjakan, demikian ditegaskan Wasto. Untuk e-warung sementara terisikan Rp 110.000/kk/bulan (terkuota 2 bulan). Dengan demikian total.nilai untuk e warung yang digerakkan di tahap awal sejumlah Rp 1.521.960.000. Pemkot Malang sendiri telah mengalokasi dana jaring pengaman sosial dampak covid 19 sejumlah Rp 26.244.320.000.

 

Advertisement

Sementara itu, Data Covid19 Kota Malang Per 13 April 2020 :

a. ODR (Orang Dengan Resiko) 1.047

b. OTG (Orang Tanpa Gejala) 153

c. ODP (Orang Dalam Pengawasan) 460, terbagi dalam:
– 293 orang dipantau (berkurang 14 orang)
– 167 orang selesai dipantau (bertambah 14 orang)

d. Positif Covid-19 : 8 orang, dengan rincian:
– 4 orang sembuh
– 4 orang dirawat

Advertisement

e. PDP meninggal 4 orang

f. PDP sehat/selesai pengawasan 15 orang

g. PDP masih dirawat 58 orang (bertambah 3 orang). (*/yan)

 

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas