Hukum & Kriminal

Main Bola Nunggu Sahur, Siswa SMP Tewas Terjatuh

Diterbitkan

-

Memontum, Kota Malang – Ariaraja Arbi Putra Artadi (15) siswa Kelas 9 SMP, warga jalan Bareng Kulon gang VI RT 06/RW 04, Kelurahan Bareng, Kecamatan Klojen, Kota Malang, Selasa (28/4/2020) pukul 03.00, tewas usai terjatuh saat main bola di Jl Raya Kawi Atas, Kecamatan Klojen, Kota Malang. Diduga, Aria mengalami benturan cukup parah pada bagian kepala hingga meninggal dunia di lokasi kejadian.

Informasi Memontum.com bahwa Ariaraja sehari-harinya tinggal bersama neneknya di Bareng, Kecamatan Klojen. Informasinya, sebelum kejadian Aria tidak tidur malam. Bahkan sekitar pukul.02.00, dia memulai sepak bola di Jl Raya Kawi Atas sambil menunggu waktu sahur.

Jenazah Ariaraja saat hendak dievakuasi. (ist)

Jenazah Ariaraja saat hendak dievakuasi. (ist)

Kondisi jalanan cukup sepi hingga Aria dapat leluasa bermain bola bersama 8 temannya. Namun sekitar pukul 03.00, bola terlempar ke halaman depan salah satu toko hingga Aria pun mengambilnya. Saat itu dia malah tersandung paving hingga jatuh tengkurap.

“Saat sedang mengambil bola, dia tersandung paving hingga terjatuh. Kemungkinan saat itu ada benturan pada bagian kepala,” ujar Kapolsekta Klojen, Kompol Fatkhur Rahman SH.

Aria benturan keras pada bagian kepala, Aria sempat seperti sesak nafas hingga oleh teman-temannya diangkat ke tepi jalan. Namun saat ambulans PMI datangi lokasi, Aria sudah dalam kondisi meninggal dunia.

Advertisement

Kejadian itu selanjutnya dilaporkan ke Polsekta Klojen hingga petugas datangi lokasi. Petugas melakukan penyelidikan dan memeriksa saksi-saksi di TKP. Pihak keluarga kemudian membuat surat pernyataan tidak dilakukan otopsi.

“Kemungkinan karena drop kelelahan. Korban tidak tidur dan langsung main bola sekitar pukul 02.00 main bola sama teman-temannnya,” ujar Kompol Fatkhur Rahman. (gie/oso)

 

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas