SEKITAR KITA
Lapas Kelas 1 Malang Raih Peringkat 1 Kehumasan Kanwil Kemenkumham Jawa Timur
Memontum Kota Malang – Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Malang Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Timur meraih peringkat 1 kategori publikasi di website serta mendapatkan penghargaan Role Model Kehumasan Kantor Wilayah Kemenkumham Jatim.
Penghargaan itu diserahkan usai rapat koordinasi bidang kehumasan oleh Kanwil Jawa Timur. Melalui sambungan virtual, Kasie Bimbinga Kerja Lapas Kelas 1 Malang, Adi Santosa, mengikuti kegiatan tersebut.
Baca juga:
- Debat Publik Tiga, Paslon Pilkada Kota Malang Bahas Pemanfaatan Teknologi untuk Lingkungan dan Kolaborasi
- Survei LSI Deny JA, Elektabilitas Pasangan Wahyu Hidayat-Ali Mutohirin Tertinggi
- Tingkatkan Kualitas ASN, Sekda Erik Tekankan Etika dan Moralitas
Kegiatan rapat dibuka langsung oleh Kepala Divisi Administrasi, Indah Rahayuningsih, dengan melaksanakan evaluasi bidang kehumasan UPT PAS di lingkungan Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Timur. “Kehumasan merupakan tindakan pertanggung jawaban serta keterbukaan satuan kerja kepada masyarakat pada umumnya,” ujar Indah Rahayu.
Kegiatan rapat diikuti oleh Kepala UPT PAS serta pejabat kehumasan di setiap UPT jajaran Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Timur. Rapat dihadiri langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Timur, Krismono didampingi oleh Kepala Divisi Keimigrasian, Kabag PH serta Kabag Humas Kemenkumham Jatim, Ishadi MP.
Rapat Koordinasi Kehumasan Wilayah menjadi ajang apresiasi dan kinerja kehumasan. Pada rapat tahun 2021 ini Lapas Kelas I Malang meraih peringkat 1 kategori publikasi di website Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Timur.
Penghargaan tersebut, diberikan langsung oleh Kepala Kanwil Kemenkumham Jawa Timur, Krismono, yang diwakili oleh Kasubag Humas Kanwil Kemenkumham Jatim, Ishadi MP. Selain mendapatkan peringkat 1 di kategori publikasi website Kanwil Kemenkumham Jatim, Lapas Kelas I Malang juga mendapatkan Role Model Kehumasan Kantor Wilayah Kemenkumham Jatim. Penghargaan tersebut langsung diberikan kepada Adi Santosa selaku Koordinator Humas dan juga selaku Kasie Bimbingan Kerja Lapas Kelas I Malang.
Kepala Lapas Kelas I Malang, RB Danang Yudiawan, mengapresiasi kenerja Kasi Bimbingan Kerja, Adi Santosa, yang telah memberikan kontribusi dalam memajukan kehumasan di Lapas Kelas I Malang. “Semoga dengan adannya peringkat 1 ini bisa meningkatkan performa kehumasan di Lapas Kelas I Malang dan memberikan keterbukaan serta pertanggung jawaban yang intens kepada khalayak,” ucap RB Danang Yudiawan, Rabu (10/11/2021). (gie)
- Hukum & Kriminal4 minggu
Tipikor KSU Montana, Kejari Kota Malang Sita Tiga Aset di Kota Malang
- Kota Malang4 minggu
Gramedia Goes to Campus, Berikan Pencerahan Mahasiswa untuk Memasuki Dunia Kerja
- Kota Malang4 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Kota Malang4 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Lompat ke Rel Kereta Api, Seorang Perempuan Tewas Tertabrak KA Pengangkut BBM
- Kota Malang4 minggu
Kasus Gondongan di Kota Malang Meningkat, Dinkes Siapkan Faskes dan Sosialisasi Pencegahan
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Ngetap Bensin Sembarangan, Motor dan Ruko di Jalan Raya Tlogomas Terbakar
- Kota Malang4 minggu
Pemkot Malang Dorong Peningkatan PAD melalui Optimalisasi Transaksi Elektronik