Hukum & Kriminal

Konslet Usai Listrik Padam, Rumah Warga Sawojajar Terbakar

Diterbitkan

-

Petugas PMK Kota Malang usai melakukan pemadaman. (gie)

Memontum Kota Malang – Rumah milik Karyanto (55) warga Jl Saowjahar Gang XIII A, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang, Senin (3/9/2019) pukul 11.25, terbakar. Hal itu terjadi sesaat lampu PLN menyala usai pemadaman.

Meskipun tidak ada korban jiwa, namun Karyanto mengalami luka bakar di tangan dan sempat nyaris pingsan kerena menghirup asap terlalu banyak. Namun karena luka bakarnya tidak terlalu parah, Karyanto tidak sampai dibawa ke rumah sakit.

Korban Karyanto di salah satu rumah warga. (gie)

Korban Karyanto di salah satu rumah warga. (gie)

Informasi Memontum, bahwa sebelum kejadian di rumah hanya ada 3 orang yakni Karyanto, Juarah (55), istrinya dan Umatin (38), anaknya. ” Awalnya lampu mati. Sekitar pukul 11.25, listrik menyala. Disaat bersamaan ada suara ledakan di aquarium,” ujar Umatin.

Diduga karena konsleting listrik, water pamp Aquarium meledak membuat kabel terbakar. Api dengan cepat membakar barang-barang di lantai 2. Barang-barang dagangan toko pracangan yang disimpan di lantai 2 juga ikut terbakar.

” Kejadiannya cukup cepat. Setelah ledakan di Aquarium, api langsung berkobar. Membakar apa saja yang ada di lantai 2,” ujar Umatin. Juarah dan Umatin keluar rumah berteriak minta tolong. Sedangkan Karyanto berusaha memadamkan api dengan air seadanya.

Advertisement

Saat itu tangan Karyanto sempat tersambar api. Dia juga nyaris pingsan karena terlalu banyak menghirup asap. Beruntung warga sudah berdatangan melakukan pertolongan. Kondisi Karyanto sudah lemas hingga segera dibawa ke salah satu rumah warga.

Kejadian itu selanjutnya dilaporkan ke Polsekta Kedungkandang dan PMK Kota Malang. Sebanyak 7 unit Mobil PMK Kota Malang segera tiba di TKP. Api baru bisa padam setelah petugaa PMK Kota Malang menghabiskan 10.000 liter air.

Setelah api padam diiketahui juga 3 ekor burung lovebird dalam sangkar sudah mati lemas. Sedangkan 2 ekor buring lovebird lainnya dan seekor ayam berhasil diaelamatkan warga. Karena banyaknya bangunan dan barang milik korban yang terbakar diperkirakan kerugian mencapai Rp 50 juta. (gie/yan)

 

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas