SEKITAR KITA
Ketua PWNU Jatim Dukung TNI-Polri Tegakkan Hukum Demi NKRI
Memontum Kota Malang – Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Timur, Kyai Haji Marzuqi Mustamar M.Ag, mendukung penuh penegakan hukum oleh TNI-Polri serta Pemerintah Indonesia dalam menjaga keamanan dan persatuan Negera Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
“Semoga aparat TNI-Polri diberikan kekuatan dalam penegakan hukum tanpa pandang bulu. Demi mengikhtiarkan terciptanya keamanan, perdamaian, kepastian hukum, dan stabilitas politik juga stabilitas keamanan. Kami sebagai pribadi, juga sebagai pengasuh pesantren Pondok Pesantren Sabiilul Rosyad, sebagai ketua PWNU Jawa Timur, ikut mendukung kepada para aparat, TNI, Polri, para pejabat yang ada di lingkungan kesatuan Indonesia untuk terus melakukan penegakan hukum,” KH Marzuqi Mustamar, Sabtu (12/12/2020).
Pihaknya berpesan kepada TNI-Polri, supaya terus maju dalam penegakan hukum. “Untuk aparat penegak hukum jangan mundur, jangan takut, untuk melakukan penegakan hukum kepada siapapun, etnis apapun, berseragam apapun, beragama apapun, beratribut organisasi apapun. Sekiranya ada orang orang atau kelompok kelompok, mengganggu keamanan, mengganggu stabilitas, apalagi dari analisa aparat baik TNI ataupun Polri berpotensi menimbulkan distabilitas nasional,” tegasnya.
KH Marzuqi menekankan untuk TNI Polri warga NU terus mendukung dan mendorong untuk terus maju pantang mundur dalam melakukan penegakan hukum secara terukur.
“Semoga Indonesia tetap aman, damai dan NKRI abadi, sekali lagi kami mendukung pihak mana pun, aparat mana pun, baik TNI maupun Polri untuk terus melakukan penegakan Hukum, tanpa ragu, tanpa takut, kepada siapa pun, demi terciptanya kepastian hukum, agar masyarakat hidup dengan aman. Semoga para penegak hukum selalu dijaga oleh Allah SWT,” ujar nya lagi. (gie)
- Kota Malang4 minggu
Gramedia Goes to Campus, Berikan Pencerahan Mahasiswa untuk Memasuki Dunia Kerja
- Kota Malang4 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Kota Malang4 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Lompat ke Rel Kereta Api, Seorang Perempuan Tewas Tertabrak KA Pengangkut BBM
- Kota Malang4 minggu
Kasus Gondongan di Kota Malang Meningkat, Dinkes Siapkan Faskes dan Sosialisasi Pencegahan
- Hukum & Kriminal4 minggu
Diduga Ngetap Bensin Sembarangan, Motor dan Ruko di Jalan Raya Tlogomas Terbakar
- Kota Malang4 minggu
Pemkot Malang Dorong Peningkatan PAD melalui Optimalisasi Transaksi Elektronik
- Kota Malang4 minggu
Pembangunan Pasar Besar Kota Malang Masuk Prioritas 2025, Pemkot Tunggu Review DED