Hukum & Kriminal

Kabaharkam Polri Ajak Seluruh Kompenen Aktif Berperan dalam Penanggulangan Covid-19

Diterbitkan

-

Kabaharkam Polri Komjen Pol Arief secara simbolis menyerahkan bantuan kepada Kapolresta Malang Kota AKBP Budi Hermanto, yakni bantuan untuk anggota dan masyarakat yang sedang menjalani isoman. (gie)

Memontum Kota Malang – Kepala Badan Pemelihara Keamanan (Kabaharkam) Polri sekaligus Kepala Operasi Pusat Aman Nusa II, Komjen Pol Arief Sulistyanto, meminta suluruh komponen masyarakat berperan aktif dalam penanggulangan Covid-19. Hal itu disampaikan Komjen Pol Arief saat berkunjung ke Balai Kota Malang, Selasa (27/07).

Komjen Pol Arief Sulistyanto mengapresiasi sinergitas Forkopimda Kota Malang. Dalam pelaksanaan PPKM Darurat, PPKM Level 4, serta penanganan Covid-19. “Sebab bukan hanya melakukan pengetatan protokol kesehatan, namun juga menangani dampak dari pengetatan protokol kesehatan kepada masyarakat. Meperhatikan bagaiamana tentang kesejahteraan dan juga dengan program trauma healing-nya,” ujar Komjen Pol Arief.

Baca juga:

    Pihaknya menegaskan bahwa penanganan pandemi membutuhkan sinergitas kuat Wali Kota Malang, Kapolresta Malang Kota dan Dandim dan juga seluruh elemen masyarakat. “Pandemi ini adalah maslah bersama, harus bersinergi. Kuncinya kebersamaan, kolaborasi, sinergitas untuk menyelamatkan warga masyarakat. Harus berfikir untuk Indonesia. Penanganan harus dari hulu ke hilir, meningkatkan kesadaran masyarakat. Pencegahan (Penularan Covid-19), harus terus dilakukan,” ujar Komjen Pol Arief.

    Pihaknya juga menjelaskan kembali bahwa PPKM bertujuan untuk menanggulangi Covid-19. “PPKM harus dijalankan secara konsisten, proaktif dan koordinatif. Semua harus terus melaksanakan protokol kesehatan, memcuci tangan dengan sabun, memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas,” ujar Komjen Pol Arief.

    Advertisement

    Pihaknya mencontohkan fenomena yang terjadi di masyarakat dalam mentaati protokol kesehatan. “Masyarakat ada yang sudah tahu dan mentaati, ada pula sudah tau namun tidak mentaati, ada pula yang belum tahu dan harus diberitahu tentang protokol kesehatan. Saya ingatkan bahwa penanggulangan pandemi tanggung jawab kita bersama. Virus Covid tidak melihat status seseorang, dia akan menyerang siapa saja. Jadi kami tekankan patuhi protokol kesehatan. Mari kita gelorakan untuk bersama-sama menanggulangi Covid-19,” ujar Komjen Pol Arief.

    Wali Kota Malang, Drs Sutiaji, menyampaikan bahwa penguatan PPKM Mikro tentunya diimbangi dengan penanganan level kota sehingga memberikan hasil yang optimal. “Kami memperkuat penanganan semua aspek terdampak secara sinergi, humanis, aspiratif, dan tetap disiplin,” ujar Wali Kota Sutiaji.

    Turut hadir dalam kunjungan tersebut, Wakapolda Jawa Timur, Brigjen Pol Slamet Hadi Supraptoyo, Dirut PT Jasa Raharja, Rivan A Purwantoro, Komandan Korem 083/Baladhika Jaya, Kolonel Inf. Irwan Subekti, Kapolresta Malang Kota, AKBP Budi Hermanto, Komandan Kodim 0833, Letkol Arm. Ferdian Primadhona, Serta hadir mendampingi Sekretaris Daerah Kota Malang, Erik Setyo Santoso, dan jajaran terkait lainnya. (gie)

    Advertisement
    Advertisement
    Click to comment

    Tinggalkan Balasan

    Terpopuler

    Lewat ke baris perkakas