SEKITAR KITA

Jamaah Tarawih Diajak Donor selama Bulan Ramadhan

Diterbitkan

-

Jamaah Tarawih Diajak Donor selama Bulan Ramadhan

Memontum Kota Malang – Perhimpunan Donor Darah Indonesia (PDDI) Kota Malang terus menggelar gerakan donor darah walau di Bulan Ramadan. PDDI mengajak jamaah Tarawih untuk melakukan donor darah.

PDDI Kota Malang mengakui, di bulan Ramadhan ini. selama puasa Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Malang memang agak kesulitan menyimpan stok darah itu sendiri.

Baca juga:

“Ada sedikit kesulitan di PMI untuk menyimpan donor darah. Karena yang pertama, pandemi dan juga puasa. Tapi insyaallah nanti PDDI akan tetap jalankan program kegiatan donor darah,” ujar Wakil Ketua II PDDI Kota Malang, Puryadi, Sabtu (24/04).

Pelaksanaan donor darah ketika bulan suci Ramadha pun tidak begitu berbeda dengan biasanya. Contoh saja, jam pelayanan donor darah melalui Unit Transfusi Darah (UTD) PMI di Jalan Buring, Kelurahan Oro-Oro Dowo, Kecamatan Klojen tetap buka pukul 07.30 hingga 19.00 WIB.

Advertisement

“Malah ketika bulan Ramadhan ini, para pendonor kita beri sembako. Minimal 5 kilogram beras,” ujar pria yang pernah menerima Penghargaan Penggerak Donor Darah Jawa Timur 2021 ini.

Dijelaskan Puryadi, pihaknya pun juga memanfaatkan momen bulan penuh berkah ini untuk makin menggiatkan donor darah. Seperti menggandeng takmir untuk menggelar donor darah di masjid.

“Selain itu, kami bekerjasama dengan beberapa takmir masjid yang ada di Kota Malang. Jadi setelah sholat trawih, kami adakan donor darah di masjid tersebut,” jelas Puryadi.

Beberapa masjid yang telah diajak berdonor darah oleh PDDI antara lain Masjid Al-Muhlishin di Jalan Batubara, Kelurahan Purwantoro, Kecamatan Blimbing dan Masjid Muhajirin di Jalan Sigura-gura, Kelurahan Sumbersari, Kecamatan Lowokwaru.

Advertisement

Pihaknya berharap bisa menggaet tiap masjid di Kota Malang untuk mengadakan donor darah usai sholat tarawih.

“Kita berharap lebih banyak masjid lagi yang bisa kita ajak kerja sama dan memberikan himbauan kepada takmir untuk mengadakan donor darah setelah tarawih. Yang penting dalam pelaksanaan kita sesuaikan dengan kesiapan masing-masing takmir masjid,” jelas Puryadi. (mus/ed2)

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas