Komunikasi Sosial

Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan Kota Malang, Bagikan 3000 Masker di 5 Kecamatan

Diterbitkan

-

Memontum Kota Malang – Aksi peduli terus bergerak dari warga, komunitas maupun lembaga di kota Malang. Kali ini, Minggu (19/4/2020) dilakukan oleh IKAPTK (Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan) Kota Malang. Seperti diutarakan koordinator aksi, M Hariez F, aksi peduli telah diniatkan jauh-jauh hari.

“Di antara sela-sela tugas kedinasan, kami para alumni senantiasa berbagi fikir tentang langkah upaya membantu pemerintah dalam melawan covid 19. Karena kita tahu, bahwa pemerintah ada keterbatasan. Ada mekanisme dalam proses penganggaran hingga pencairan serta tidak mungkin bisa jalan sendiri. Perlu ada dukungan semua pihak, sebagaimana yang telah dilakukan warga Kota Malang selama ini. Itulah yang mendasari kita bergerak melalui aksi pembagian masker sebanyak 3000 pcs yang di bagikan secara merata pada lima wilayah kecamatan,” info Hariez, yang dalam aktifitas dinas harian menjabat selaku Kasubag Protokol Bagian Humas Pemerintah Kota Malang.

Ditambahkan oleh alumni STPDN tersebut, aksi dilakukan juga memperhatikan saran dan arahan para senior Purna Sekolah Pamong Praja yang berdinas di Pemerintahan Kota Malang.

“Alumni praja (IKAPTK, red) yang dinas di Kota Malang sebanyak 73 orang. Kalau dulu, peserta didik yang dari Malang, setelah lulus dikembalikan ke Malang lagi. Sejak 1995, sudah disebar ke semua wilayah Nusantara, dan didoktrin untuk mampu berada di tengah-tengah masyarakat,” imbuh mantan Kepala Seksi Keberatan dan Keringanan Pajak Daerah Bidang Penagihan Dispenda Kota Malang tersebut.

Advertisement

Ada pun pelaksanaan pembagian 3000 masker kain 2 lapis dari IKAPTK Kota Malang adalah sebagai berikut :

A. Kecamatan Blimbing :
Lokasi giat :
1. Pasar blimbing
2. Pos jaga terminal Arjosari
3. Pasar krempyeng Pandanwangi

B. Kecamatan Sukun :
Lokasi giat :
1. Lampu merah pertigaan janti
2. Lampu merah perempatan mergan-langsep

C. Kecamatan Lowokwaru :
Lokasi giat :
1. Pertigaan Daging/ MT Haryono

Advertisement

D. kecamatan Kedungkandang :
Lokasi giat
1. Perempatan Sawojajar
2. Pasar Sawojajar

E. kecamatan Klojen :
Lokasi giat :
perempatan kawi-ijen
dan / atau
alun2 merdeka (depan masjid Jami’).

Pelepasan aksi peduli covid 19, dilakukan Walikota Sutiaji (19/4/2020) di rumas dinas Ijen 2 Malang. “Hari ini yang kita butuhkan membangun empati dan simpati, menguatkan solidaritas sosial. Khusus kepada adik-adik alumni pendidikan pamongpraja, selain kampanye penggunaan masker melalui pembagian masker gratis, saya juga titipkan agar terus mengajak lingkungannya masing masing dalam membangun pola hidup bersih dan sehat. Kuatkan social dan physical distancing serta memanfaatkan Ramadhan sebentar lagi, sebagai media doa keselamatan dan bebas corona sekaligus jadi sarana stay at home penuh nilai nilai ibadah bersama keluarga,” pesan Sutiaji, Walikota Malang saat melepas aksi peduli covid 19 IKAPTK. (*/yan)

 

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas