Kota Malang

Hujan Deras Disertai Angin Kencang di Kota Malang juga Turunkan Butiran Es

Diterbitkan

-

Hujan Deras Disertai Angin Kencang di Kota Malang juga Turunkan Butiran Es

Memontum Malang – Hujan deras disertai angin kencang yang terjadi di beberapa wilayah di Kota Malang, tidak hanya mengakibatkan beberapa pohon tumbang, Kamis (23/12/2021) tadi. Beberapa wilayah yang terdampak hujan disertai angin kencang, juga mengakibatkan turunnya butiran es.

Menanggapi fenomena cuaca ekstrem yang mengakibatkan hujan es di Kota Malang, Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Geofisika Malang, Mamuri, menjelaskan bahwa hujan es tersebut disebabkan adanya awan Cumulonimbus (Cb) yang berada di ketinggian 6-8 kilometer. “Awan Cb itu terbentuk akibat pemanasan terik pada siang hari. Awan Cb pada tahap matang mengalami pendinginan (kondensasi) ekstrem. Sehingga, berpotensi turun hujan dalam bentuk partikel es,” kata Mamuri saat dikonfirmasi, Kamis (23/12/2021) petang.

Baca juga

Dirinya juga menjelaskan, bahwa suhu puncak awan yang sangat rendah dikisaran angka -69 hingga -100 ᵒC, itu membentuk potensial rainfall dengan intensitas sangat lebat. Sehingga, fenomena hujan es ini, bersifat sangat lokal dan tidak terjadi secara merata atau hanya dikisaran wilayah 5 sampai 10 kilometer. Bahkan durasi hujan es juga tidak memiliki jangka waktu yang lama.

“Waktunya hanya singkat, serta memiliki kemungkinan kecil untuk terjadi kembali di tempat yang sama. Ini lumrah, ketika pada masa pergantian musim. Secara umum, karena memang lagi musim hujan,” ujar Mamuri. (cw1/sit)

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas