Hukum & Kriminal
Hobi Curi Sepeda Angin, 2 Begundal Masuk Sel
Memontum, Kota Malang – Dua spesialis maling sepeda angin, SDR (47) warga Jl Gadang Selatan Pasar Buah, Kelurahan Gadang, Kecamatan Sukun, Kota Malang dan AS (37) warga Jl Ahas Raya, Kelurahan Kedung Coe, Kecamatan Sidotopo, Kota Surabaya, Jumat (6/12/2019) pukul 15.30, berhasil diringkus petugas Resmob Polres Malang Kota.
Informasinya petugas Resmob mencari keberadaan pelaku terkait kasua pencurian sepeda angin. Dalam pencarian itu, petugas mendapat informasi bahwa SDR dan AS adalah 2 pelaku yang kerap melakukan aksi pencurian sepeda angin.
Dari sinilah petugas berhasil menangkap keduanya saat berada di kawasan Jl Raya Tlogomas, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang. Dalam pengembangannya keduanya mengaku telah beberapa kali melakukan pencurian sepeda angin di Kota Malang.
Dari keduanya petugas berhasil mengamankan BB (Barang Bukti) berupa sepeda gunung merk Polygon warna biru dan sepeda gunung merk United warna putih. Kini petugas masih terus melakukan pengembangan karena dugaan mereka sudah seringkali melakukan aksi pencurian serupa di Kota Malang dan sekitarnya.
Kapolresta Malang Kota AKBP Dr Leonardus Simarmata S Sos SIK MH melalui Kasat Reskrim Polresta Malang Kota AKP Yunar HP Sirait SIK MIK saat dikonfirmasi memontum.com, membenarkan adanya penangkapan itu. “Kami masih melakukan pengembangan,” ujar AKP Yunar. (gie/oso)
- Kota Malang4 minggu
Gramedia Goes to Campus, Berikan Pencerahan Mahasiswa untuk Memasuki Dunia Kerja
- Kota Malang4 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Kota Malang4 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Lompat ke Rel Kereta Api, Seorang Perempuan Tewas Tertabrak KA Pengangkut BBM
- Kota Malang4 minggu
Kasus Gondongan di Kota Malang Meningkat, Dinkes Siapkan Faskes dan Sosialisasi Pencegahan
- Hukum & Kriminal4 minggu
Diduga Ngetap Bensin Sembarangan, Motor dan Ruko di Jalan Raya Tlogomas Terbakar
- Kota Malang4 minggu
Pemkot Malang Dorong Peningkatan PAD melalui Optimalisasi Transaksi Elektronik
- Kota Malang4 minggu
Pembangunan Pasar Besar Kota Malang Masuk Prioritas 2025, Pemkot Tunggu Review DED