Kota Malang

Hadiri Musrenbang Kelurahan Gading Kasri, Wali Kota Sutiaji Sampaikan Usulan Pondok

Diterbitkan

-

Hadiri Musrenbang Kelurahan Gading Kasri, Wali Kota Sutiaji Sampaikan Usulan Pondok

Memontum Malang – Wali Kota Malang, Sutiaji, menghadiri kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kelurahan Gading Kasri Tahun 2022 dalam rangka penyusunan RKPD Tahun 2023 di Aula Kantor Kelurahan Gading Kasri, Kecamatan Klojen, Kota Malang, Selasa (18/01/2022).

Wali Kota Malang menyampaikan, bahwa nantinya akan ada Jalan K.H. Muhammad Yahya di lintas area Pondok Pesantren Miftahul Huda. “Kami mohon maaf, berkaitan masalah jalan. Terdapat usulan dari pondok, bahwa Jalan Gading Kasri yang berada lintas area pesantren, akan menjadi Jalan Kiai Muhammad Yahya. Hal tersebut, guna mengenang jasa beliau sebagai Pahlawan Nasional,” kata Wali Kota Sutiaji.

Dirinya juga memaparkan, bahwa nilai-nilai juang dari KH Muhammad Yahya, harus diteladani bersama. “Karena saat ini sudah mulai degradasi, dengan adanya penurunan nilai-nilai patriotisme bangsa kita. Oleh karenanya, mengenang dan menteladani tokoh-tokoh pendahulu sangatlah penting,” imbuh Sutiaji.

Baca juga :

Advertisement

Berkaitan dengan Musrenbang, Sutiaji mengingatkan, bahwa jangan sampai ada yang malas bermusyawarah. Meskipun, terkadang hasilnya di luar ekspektasi bersama.

Sementara itu, Lurah Gading Kasri, Rendra Kurnia Wardana, mengatakan bahwa pelaksanaan Musrenbang tersebut dilakukan dua kali. “Pertama, tanggal 11 (Januari, red) kemarin kami melakukan Pra Musrenbang dan saat ini kami mengadakan Musrenbang. Tentunya, dengan harapan dapat menyerap aspirasi dari masing-masing RW serta Lembaga Kemasyarakatan yang ada di Kelurahan Gading Kasri,” tuturnya.

Rendra juga menjelaskan, bahwa terdapat 129 usulan yang menjadi prioritas Kelurahan Gading Kasri di tahun 2022. “Sebanyak 80 usulan untuk OPD dan 49 usulan ke Kecamatan Klojen. Memang terdapat usulan warga yang beragam, oleh karena itu kita harus memfilter agar terakomodir dengan baik nantinya,” terangnya. (cw1/sit)

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas