Pemerintahan
Gubernur Khofifah bersama Forkopimda Jatim Kunjungi Vaksinasi Massal PDGI di Institut Agama Islam Al-Qolam Gondanglegi
Memontum Malang – Gubernur Jawa Timur, Hj Khofifah Indar Parawansa, bersama Pangdam V/Brawijaya, Mayor Jenderal TNI Suharyanto dan Kapolda Jatim, Irjen Pol Nico Afinta mengkunjungi bakti sosial vaksinasi massal Covid-19 yang diadakan oleh Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) Pengurus Wilayah Jawa Timur dan Pengurus Cabang Malang di Institut Agama Islam (IAI) Al-Qolam Gondanglegi, Sabtu (18/09/2021). Turut hadir dalam kesempatan itu, Bupati Malang, HM Sanusi beserta Forkopimda Kabupaten Malang.
“Terima kasih kepada PDGI yang telah memfasilitasi bakti sosial vaksinasi pada hari ini,” kata Gubernur Jatim.
Khofifah mengingatkan, bahwa percepatan vaksinasi harus tetap digencarkan agar perekonomian kembali berjalan normal. “Kita harus tetap menggencarkan vaksinasi, agar dapat mewujudkan kesehatan masyarakat. Hal ini dilakukan, agar Covid-19 bisa terkondisi dan perlahan semakin melandai. Selanjutnya, ketika Covid-19 melandai, InsyaAllah perekonomian akan bangkit kembali,” tambah Hj Khofifah.
Gubernur Jawa Timur dalam kesempatan itu juga bersyukur, karena level PPKM Jatim semakin turun. “Alhamdulillah, perlu kita syukuri bersama akan penurunan level yang ada di Jawa Timur, terutama di Malang. Ini merupakan hasil dari ikhtiyar kita bersama. Namun, kita harus tetap berbenah agar semakin baik ke depan,” jelasnya.
Khofifah juga mengatakan, bahwa ada dua hal yang perlu diperhatikan untuk menekan laju perkembangan Covid-19. “Kami mohon kepada semua elemen untuk tetap menjaga protokol kesehatan (Prokes) secara ketat dan mempercepat vaksinasi,” paparnya. (cw1/sit)
- Fokus Kesolidan Massa, Paslon Nomor Urut 3 Pilkada Kota Malang Tiadakan Kampanye Akbar
- Distribusi Pupuk Bersubsidi Dipermudah, Dispangtan Kota Malang Tunggu Perpres untuk Implementasi
- Pastikan Kesiapan Pilkada, KPU Kota Malang Jadwalkan Apel Besar, Distribusi Logistik dan Pembersihan APK
- Paslon Abadi Soroti Kredibilitas dan Keakuratan Survei Elektabilitas yang Dinilai Berubah-Ubah
- Paslon Abadi Soroti Pentingnya Lakukan Sinergi dan Penanganan Inflasi di Kota Malang
- Kota Malang4 minggu
Gramedia Goes to Campus, Berikan Pencerahan Mahasiswa untuk Memasuki Dunia Kerja
- Kota Malang4 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Kota Malang4 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Lompat ke Rel Kereta Api, Seorang Perempuan Tewas Tertabrak KA Pengangkut BBM
- Kota Malang4 minggu
Kasus Gondongan di Kota Malang Meningkat, Dinkes Siapkan Faskes dan Sosialisasi Pencegahan
- Hukum & Kriminal4 minggu
Diduga Ngetap Bensin Sembarangan, Motor dan Ruko di Jalan Raya Tlogomas Terbakar
- Kota Malang4 minggu
Pemkot Malang Dorong Peningkatan PAD melalui Optimalisasi Transaksi Elektronik
- Kota Malang4 minggu
Pembangunan Pasar Besar Kota Malang Masuk Prioritas 2025, Pemkot Tunggu Review DED