Kota Malang
Dinkes Kota Malang Imbau Masyarakat untuk Tetap Disiplin Prokes
Memontum Kota Malang – Potensi angka Covid-19 masih menjadi kekhawatiran. Meskipun, secara grafik sudah mengalami penurunan.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Malang, dr Husnul Muarif, mengimbau masyarakat untuk selalu menjaga protokol kesehatan (Prokes). Terlebih untuk pemakaian masker, diharapkan selalu dilakukan saat bertemu dengan orang banyak. Apalagi, saat kegiatan bersilaturahmi dan libur lebaran 2023, seperti saat ini.
“Diharapkan Prokes selalu dikedepankan atau diketatkan. Paling tidak adalah minimal memakai masker pada saat di kerumunan,” kata dr Husnul, Senin (24/04/2023) tadi.
Baca juga :
- Fokus Kesolidan Massa, Paslon Nomor Urut 3 Pilkada Kota Malang Tiadakan Kampanye Akbar
- Distribusi Pupuk Bersubsidi Dipermudah, Dispangtan Kota Malang Tunggu Perpres untuk Implementasi
- Pastikan Kesiapan Pilkada, KPU Kota Malang Jadwalkan Apel Besar, Distribusi Logistik dan Pembersihan APK
- Paslon Abadi Soroti Kredibilitas dan Keakuratan Survei Elektabilitas yang Dinilai Berubah-Ubah
- Paslon Abadi Soroti Pentingnya Lakukan Sinergi dan Penanganan Inflasi di Kota Malang
Selain itu, pihaknya juga terus mengingatkan kepada masyarakat, untuk melengkapi vaksinasi Covid-19 segera di fasilitas kesehatan (Faskes) terdekat. Apabila masyarakat merasa tidak enak badan atau sakit, juga diimbau untuk tetap berada di rumah.
“Kalau kondisi badan tidak baik, lebih baik jangan keluar atau tinggal di rumah saja,” ujarnya.
Sebagai informasi, untuk data terakhir kasus aktif Covid-19 di Kota Malang, pada Senin (24/04/2023) tadi, ada sebanyak 55 kasus. Itu, berdasarkan data dari infocovid19.jatimprov.go.id. Jumlah kasus yang ada terbilang rendah dibandingkan pada tahun-tahun sebelumnya yang bisa mencapai angka ratusan kasus dalam sehari. (rsy/sit)
- Kota Malang4 minggu
Gramedia Goes to Campus, Berikan Pencerahan Mahasiswa untuk Memasuki Dunia Kerja
- Kota Malang4 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Kota Malang4 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Lompat ke Rel Kereta Api, Seorang Perempuan Tewas Tertabrak KA Pengangkut BBM
- Kota Malang4 minggu
Kasus Gondongan di Kota Malang Meningkat, Dinkes Siapkan Faskes dan Sosialisasi Pencegahan
- Hukum & Kriminal4 minggu
Diduga Ngetap Bensin Sembarangan, Motor dan Ruko di Jalan Raya Tlogomas Terbakar
- Kota Malang4 minggu
Pemkot Malang Dorong Peningkatan PAD melalui Optimalisasi Transaksi Elektronik
- Kota Malang4 minggu
Pembangunan Pasar Besar Kota Malang Masuk Prioritas 2025, Pemkot Tunggu Review DED