Pendidikan
Dikbud Kota Malang Siap Gelar Vaksinasi SMP dan SD Sederajat
Memontum Kota Malang – Vaksinasi untuk siswa SMA/K sederajat di Kota Malang sudah dimulai Rabu (04/08) lalu yang diwakili oleh SMAN 2 Malang. Selanjutnya, untuk tingkat SD dan SMP sederajat pun, vaksinasi akan segera dilangsungkan. Namun dikatakan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud), Suwarjana, kuota dan waktu berlangsungnya harus menunggu instruksi dari Pemerintah Pusat.
“Kalau pun diminta datanya, kami sudah siap. Tinggal minta mau SMP kelas berapa saja atau siswa SD yang berusia 12 tahun,” ungkapnya, Senin (09/08).
Baca juga:
- Fokus Kesolidan Massa, Paslon Nomor Urut 3 Pilkada Kota Malang Tiadakan Kampanye Akbar
- Distribusi Pupuk Bersubsidi Dipermudah, Dispangtan Kota Malang Tunggu Perpres untuk Implementasi
- Pastikan Kesiapan Pilkada, KPU Kota Malang Jadwalkan Apel Besar, Distribusi Logistik dan Pembersihan APK
- Paslon Abadi Soroti Kredibilitas dan Keakuratan Survei Elektabilitas yang Dinilai Berubah-Ubah
- Paslon Abadi Soroti Pentingnya Lakukan Sinergi dan Penanganan Inflasi di Kota Malang
Kesiapan oleh Dikbud Kota Malang ini didasarkan pada data yang sudah tersedia melalui Data Pokok Pendidikan (Dapodik).
Lanjut Suwarjana, jika berdasarkan data yang terekam di Dikbud Kota Malang, banyaknya siswa SMP adalah 21.000 , sedangkan untuk SD sekitar 40 an.
“Karena vaksin yang diberikan harus kepada anak umur 12 tahun ke atas. Jadi SD tidak bisa semua dapat karena belum memenuhi syarat batas minimal usia,” terang Suwarjana.
Namun vaksin yang diberikan nantinya tidak akan mengurangi kuota di Pemerintah Kota (Pemkot) Malang. “Tidak, itu tersendiri kalau siswa, karena dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud),” sambungnya.
Kemudian untuk pelaksanaannya, akan dihelat di masing-masing sekolah untuk jenjang SMP sederajat. Hal tersebut guna menghindari penumpukan dan kerumunan.
Sedangkan untuk SD, Suwarjana mengaku masih akan merancang mekanisme pelaksanaannya. “Kalau SD kan tidak semua kelas 6 sudah berumur 12 tahun. Jadi kemungkinan pelaksanaannya per gugus, tapi ini masih kita godog lagi,” terangnya.
Terakhir mantan Kepala Dinas Perpustakaan Umum dan Arsip Daerah (Dispussipda) Kota Malang itu berharap vaksinasi untuk jenjang SD dan SMP bisa dilaksanakan secepatnya. Demi mendukung segera terlaksananya Pembelajaran Tatap Muka (PTM) yang sudah lama dinanti oleh berbagai pihak. “Tapi kembali lagi, semua dari pusat keputusannya,” tutur Suwarjana. (mus/ed2)
- Kota Malang4 minggu
Gramedia Goes to Campus, Berikan Pencerahan Mahasiswa untuk Memasuki Dunia Kerja
- Kota Malang4 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Kota Malang4 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Lompat ke Rel Kereta Api, Seorang Perempuan Tewas Tertabrak KA Pengangkut BBM
- Kota Malang4 minggu
Kasus Gondongan di Kota Malang Meningkat, Dinkes Siapkan Faskes dan Sosialisasi Pencegahan
- Hukum & Kriminal4 minggu
Diduga Ngetap Bensin Sembarangan, Motor dan Ruko di Jalan Raya Tlogomas Terbakar
- Kota Malang4 minggu
Pemkot Malang Dorong Peningkatan PAD melalui Optimalisasi Transaksi Elektronik
- Kota Malang4 minggu
Pembangunan Pasar Besar Kota Malang Masuk Prioritas 2025, Pemkot Tunggu Review DED