Hukum & Kriminal
Dicurigai Berbuat Mesum di Mobil, Pengemudi yang Ketakutan Tabrak Tiga Motor dan Satu Mobil
Memontum Kota Malang – Sebuah mobil Toyota Innova Nopol DK 1125 OW, tampak dirusak massa, Senin (25/04/2022) malam sekitar pukul 20.30 di Jalan MT Haryono, Gang XII, Kelurahan Dinoyo, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang. Dalam rekaman video yang tersebar, tampak warga sangat geram dengan ulah pengemudi mobil tersebut.
Beruntung, petugas Polresta Malang Kota, berhasil mengamankan pengemudi mobil Innova, yang teridentifikasi berinisial SRO alias Osa (20) mahasiswa, asal Jl Purwosenjoto, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, yang saat itu bersama teman perempuannya berinisial In (20) mahasiswi, asal Probolinggo.
Sementara, diketahui bahwa kekesalan warga bukan tanpa alasan. Mereka geram dengan sopir mobil Innova, karena telah melakukan aksi tabrak lari di beberapa lokasi. Diantaranya menabrak motor Yamaha NMAX dikendarai DP, menabrak motor Mio yang dikendarai AI, menabrak motor PCX yang dikendarai JM, selanjutnya menyerempet mobil Daihatshu Sigra yang dikemudikan AZF.
Baca juga:
- Fokus Kesolidan Massa, Paslon Nomor Urut 3 Pilkada Kota Malang Tiadakan Kampanye Akbar
- Distribusi Pupuk Bersubsidi Dipermudah, Dispangtan Kota Malang Tunggu Perpres untuk Implementasi
- Pastikan Kesiapan Pilkada, KPU Kota Malang Jadwalkan Apel Besar, Distribusi Logistik dan Pembersihan APK
- Paslon Abadi Soroti Kredibilitas dan Keakuratan Survei Elektabilitas yang Dinilai Berubah-Ubah
- Paslon Abadi Soroti Pentingnya Lakukan Sinergi dan Penanganan Inflasi di Kota Malang
Kasat Lantas Polresta Malang Kota, Kompol Yoppy A Krisna, dalam rilis Selasa (26/04/2022) tadi, mengatakan bahwa kejadian ini berlangsung saat petugas Patroli Samapta Polresta Malang Kota, mencurigai mobil Innova yang berhenti di Jl Retawu, samping Museum Brawijaya.
“Kaca mobil gelap tidak terlihat. Saat diketuk oleh petugas, pengendara malah langsung tancap gas. Karena curiga, petugas melakukan pengejaran. Di Jl Veteran, mobil tersebut menabrak motor tak dikenal. Kemudian mobil itu, putar balik di Jl Ijen menabrak motor N MAX, selanjutnya menabrak motor Mio. Di Jl Galunggung mobil itu menabrak motor PCX. Sesampainya di kawasan Dieng, mobil Innova itu menabrak mobil Sigra,” ujar Kompol Yoppy.
Meskipun sudah menabrak beberapa kendaraan, mobil tersebut tetap kabur. Hal itu membuat kemarahan warga hingga ikut melakukan pengejaran. Sesampainya di kawasan Dinoyo, mobil baru bisa dihentikan dan dihancurkam massa.
“Penumpang mobil Innova dua orang. Laki-laki dan perempuan. Mereka langsung diamankan petugas dibawa ke Unit Gakkum Satlantas Polresta Malang Kota. Kerugian hanya materiil. Saat ini keduanya masih jalanani pemeriksaan. Kami kenakan tabrak lari, Pasal 312 UU Lalu Lintas,” ujar Kompol Yoppy.
Kasat Samapta Polresta Malang Kota, Kompol Syabain mengatakan bahwa kejadian ini bermula saat anggotanya melakukan giat patroli yang ditingkaykan dalam Ops Ketupat Semeru 2022. “Anggota curiga karena mobil tersebut berhenti di tempat remang-remang dan kondisi mobil juga bergoyang-goyang dengan kaca mobil sangat gelap. Saat akan diperiksa oleh petugas, mobil tancap gas kabur. Hal itu membuat kecurigaan melakukan pelanggaran hukum hingga dilakukan pengejaran,” ujar Kompol Bain. (gie)
- Kota Malang4 minggu
Gramedia Goes to Campus, Berikan Pencerahan Mahasiswa untuk Memasuki Dunia Kerja
- Kota Malang4 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Kota Malang4 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Lompat ke Rel Kereta Api, Seorang Perempuan Tewas Tertabrak KA Pengangkut BBM
- Kota Malang4 minggu
Kasus Gondongan di Kota Malang Meningkat, Dinkes Siapkan Faskes dan Sosialisasi Pencegahan
- Hukum & Kriminal4 minggu
Diduga Ngetap Bensin Sembarangan, Motor dan Ruko di Jalan Raya Tlogomas Terbakar
- Kota Malang4 minggu
Pemkot Malang Dorong Peningkatan PAD melalui Optimalisasi Transaksi Elektronik
- Kota Malang4 minggu
Pembangunan Pasar Besar Kota Malang Masuk Prioritas 2025, Pemkot Tunggu Review DED