Kota Malang
Cegah Perbuatan Tak Senonoh di Taman Kota Malang, DLH Segera Tambah CCTV di Tahun 2023
Memontum Kota Malang – Perbuatan tidak senonoh acapkali ditemukan di beberapa taman yang ada di Kota Malang. Mengantisipasi hal itu, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Malang, akan segera menambah lampu penerangan dan juga CCTV untuk dipasang di taman. Namun, itu masih akan dilakukan di tahun 2023 mendatang.
Kepala DLH Kota Malang, Noer Rahman Wijaya, menjelaskan bahwa terkait dengan revitalisasi taman-taman yang ada di Kota Malang, saat ini masih dalam konsep. Karena, itu juga terkait masih minimnya anggaran pemeliharaan taman.
“Nanti akan kami susun di program 2023. Karena di tahun 2022, untuk anggaran pemeliharaan taman sendiri masih minim sekali. Sehingga, hanya konsep yang kami siapkan. Itulah yang akan lebih kami maksimalkan,” jelas Rahman, Jumat (14/10/2022) siang.
Baca juga:
- Fokus Kesolidan Massa, Paslon Nomor Urut 3 Pilkada Kota Malang Tiadakan Kampanye Akbar
- Distribusi Pupuk Bersubsidi Dipermudah, Dispangtan Kota Malang Tunggu Perpres untuk Implementasi
- Pastikan Kesiapan Pilkada, KPU Kota Malang Jadwalkan Apel Besar, Distribusi Logistik dan Pembersihan APK
- Paslon Abadi Soroti Kredibilitas dan Keakuratan Survei Elektabilitas yang Dinilai Berubah-Ubah
- Paslon Abadi Soroti Pentingnya Lakukan Sinergi dan Penanganan Inflasi di Kota Malang
Apalagi menurutnya, dirinya pejabat baru yang meneruskan tugas dari Pelaksana Tugas (Plt) sebelumnya. Sehingga, saat ini, dirinya hanya meneruskan program dari pimpinan sebelumnya.
“Terkait dengan program dalam waktu dekat ini, di Perubahan Anggaran Keuangan (PAK) 2022, kita masih yang sifatnya kajian-kajian. Khususnya, kajian pemidahan beberapa taman,” katanya.
Dijelaskannya, untuk kajian taman tersebut, yakni diantaranya pemindahan lahan taman monumen UKS yang berada di Jalan Semeru. Kemudian, taman melati yang berada di Jalan Bungur, Kota Malang, dan revitalisasi Alun-Alun Tugu Kota Malang.
“Harapannya, bentuk kajian untuk beberapa taman itu bisa terselesaikan semua di tahun ini,” ucapnya. (rsy/sit)
- Kota Malang4 minggu
Gramedia Goes to Campus, Berikan Pencerahan Mahasiswa untuk Memasuki Dunia Kerja
- Kota Malang4 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Kota Malang4 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Lompat ke Rel Kereta Api, Seorang Perempuan Tewas Tertabrak KA Pengangkut BBM
- Kota Malang4 minggu
Kasus Gondongan di Kota Malang Meningkat, Dinkes Siapkan Faskes dan Sosialisasi Pencegahan
- Hukum & Kriminal4 minggu
Diduga Ngetap Bensin Sembarangan, Motor dan Ruko di Jalan Raya Tlogomas Terbakar
- Kota Malang4 minggu
Pemkot Malang Dorong Peningkatan PAD melalui Optimalisasi Transaksi Elektronik
- Kota Malang4 minggu
Pembangunan Pasar Besar Kota Malang Masuk Prioritas 2025, Pemkot Tunggu Review DED