Kabupaten Malang
Bupati Sanusi Tinjau Musibah Banjir Desa Sitiarjo Malang
Memontum Malang – Bupati Malang, HM Sanusi dan Wakil Bupati Malang, H Didik Gatot Subroto, meninjau lokasi banjir di Desa Sitiarjo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan (Sumawe), Minggu (16/10/2022) pagi. Turut hadir mendampingi, diantaranya Ketua TP PKK Kabupaten Malang, Ketua Darmawanita Kabupaten Malang, jajaran Kepala Perangkat Daerah Kabupaten Malang, serta Muspika Sumbermanjing Wetan.
Hujan dengan intensitas tinggi yang terjadi pada hari sabtu (15/10/2022) pukul 04.00, mengakibatkan sungai desa setempat meluap hingga menutup akses jalan utama menuju Pantai Sendang biru. Tidak hanya menggenangi jalan utama saja, namun rumah warga di Dusun Krajan Tengah, Dusun Krajan Kulon, Dusun Krajan Wetan serta Dusun Rowotrate, juga tergenang banjir setinggi sekitar 100 cm hingga 150 cm. Hal itu, setelah Hilir Sungai Panguluran di Pantai Ungapan tertahan oleh air pasang laut.
Baca juga :
- Fokus Kesolidan Massa, Paslon Nomor Urut 3 Pilkada Kota Malang Tiadakan Kampanye Akbar
- Distribusi Pupuk Bersubsidi Dipermudah, Dispangtan Kota Malang Tunggu Perpres untuk Implementasi
- Pastikan Kesiapan Pilkada, KPU Kota Malang Jadwalkan Apel Besar, Distribusi Logistik dan Pembersihan APK
- Paslon Abadi Soroti Kredibilitas dan Keakuratan Survei Elektabilitas yang Dinilai Berubah-Ubah
- Paslon Abadi Soroti Pentingnya Lakukan Sinergi dan Penanganan Inflasi di Kota Malang
Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Malang, juga melaporkan sejumlah 530 KK atau 1441 jiwa yang terdampak musibah banjir di Desa Sitiarjo. Dengan uraian, meliputi Dusun Rowotrate 177 KK, 464 jiwa, Dusun Krajan Tengah 88 KK, 246 jiwa, Dusun Krajan Kulon 109 KK, 316 jiwa, Dusun Krajan Wetan 156 KK, 415 jiwa.
Untuk kondisi saat ini, hujan mulai reda di Wilayah Desa Sitiarjo. Hulu Sungai Panguluran, pun mengalami penurunan, sedangkan air di pemukiman warga sudah surut dan tidak ada rumah yang tergenang. Pada Kesempatan ini, Bupati Malang memberikan bantuan Sembako kepala warga Dusun Rowoterate yang tergenang banjir paling parah di Desa Sitiarjo. Bupati juga menyediakan air bersih, alat kebersihan rumah tangga, alat penyedot air dan Posko Kesehatan Darurat bagi warga desa yang terdampak.
“Atas nama Pemerintah Kabupaten Malang, saya mengucapkan terima kasih kepada semua relawan yang telah membantu sesama umat manusia. Karena ini adalah tugas kemanusiaan, oleh karena itu sebagai manusia harus mampu memberikan yang terbaik kepada sesama manusia yang membutuhkan. Mari kita bersama dengan Pemerintah Kabupaten Malang bergotongroyong membantu sesama manusia yang membutuhkan,” ucap Bupati Malang. (pro/gie)
- Kota Malang4 minggu
Gramedia Goes to Campus, Berikan Pencerahan Mahasiswa untuk Memasuki Dunia Kerja
- Kota Malang4 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Kota Malang4 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Lompat ke Rel Kereta Api, Seorang Perempuan Tewas Tertabrak KA Pengangkut BBM
- Kota Malang4 minggu
Kasus Gondongan di Kota Malang Meningkat, Dinkes Siapkan Faskes dan Sosialisasi Pencegahan
- Hukum & Kriminal4 minggu
Diduga Ngetap Bensin Sembarangan, Motor dan Ruko di Jalan Raya Tlogomas Terbakar
- Kota Malang4 minggu
Pemkot Malang Dorong Peningkatan PAD melalui Optimalisasi Transaksi Elektronik
- Kota Malang4 minggu
Pembangunan Pasar Besar Kota Malang Masuk Prioritas 2025, Pemkot Tunggu Review DED