Hukum & Kriminal

Beraksi di Mesin ATM Singosari, Terduga Pelaku Modus Ganjal Kartu ATM Dipermak Warga

Diterbitkan

-

Memontum Malang – Suasana tenang di salah satu mesin ATM di Jalan Raya Singosari, Kelurahan Candorenggo, Kecamatan Singosari, berubah menjadi gaduh. Reaksi itu terjadi, karena satu dari dua orang terduga pelaku dengan modus mengganjal kartu ATM dan menggantinya dengan kartu ATM yang lain, berhasil dipergoki calon korbannya.
Tidak ayal, reaksi itulah yang sontak mengundang perhatian. Satu dari dua orang yang beraksi, berhasil diamankan dan mendapat bogem mentah. Petugas Satreskrim Polsek Singosari bersama anggota TNI, pun langsung mendatangi lokasi untuk mengamankan terduga pelaku.
“Terkait kejadian itu, anggota masih melakukan pengembangan di lapangan. Dari informasi awal, terduga pelaku diketahui warga Sulawesi, yang indekos di Kota Malang. Pelaku dalam aksinya tadi, diperoleh keterangan bersama satu temannya yang sekarang masih dikembangkan,” kata Kapolsek Singosari, Kompol Octa Panjaitan.
Ditambahkan Kapolsek, terkait kejadian itu, anggota juga tengah mengembangkan aksi serupa pelaku ke Polres jajaran. Baik itu ke Polresta Malang atau pun ke Polres Kota Batu. Karena, ada dugaan aksi itu dilakukan lebih dari sekali.
“Agustus 2021 lalu, diperoleh informasi ada korban yang menjadi sasaran aksi ini. Namun, kejadian itu tidak dilaporkan. Karenanya, kita masih melakukan pengembangan dengan laporan polisi di Polres jajaran,” terang Kapolsek, seraya enggan menjabarkan lebih banyak karena terduga pelaku masih dikembangkan di lapangan. (cw1/sit)

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas