Hukum & Kriminal
Belanja Kosmetik Persiapan Lamaran, Tas Calon Pengantin Digondol Maling
Memontum, Kota Malang – Penjahat jalanan terus beraksi mengincar sasaran. Mereka akan melakukan aksinya saat mendapati barang berharga dalam kondisi tak terjaga. Kali ini pelaku berhasil mencuri tas rangsel milik calon Pasutri di sebuah toko kosmetik Jl Muharto, Kelurahan Kota Lama, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang, Selasa (4/8/2020) pukul 21.07.
Dalam aksi itu pelaku berhasil mencuri tas berisi uang Rp 1 juta dan baju-baju persiapan lamaran. Padahal rencananya lamarannya bakal berlangsung pada tanggal 7 Agustus 2020. Aksi pencurian ini terlihat jelas di kamera CCTV toko. Tampak seorang pelaku memakai baju denim mencuri tas tersebut yang berada di atas motor Honda Scoopy milik korban.
Menurut keterangan Eni Azizah (54) pemilik toko mengatakan bahwa malam itu datang calon pasutri berbelanja di tokonya. ” Saya tidak tahu nama korban. Namun asalny dari Gunung Kawi, Kabupaten Malang. Mereka membeli kosmetik untuk persiapan lamaran,” ujar Eni, Kamis (6/8/2020) siang.
Namun saat calon Pasutri ini hendak pulang, mereka mendapati tas rangsel miliknya yang berada di atas motor Scoopy telah hilang. Ternyata korban saat datang membawa tas rangsel. Namun karena berat, tas tersebut ditaruh di dek motor.
” Mereka membawa dua tas. Satu ditaruh di motor dan satunya berupa tas cangklong dibawa masuk ke toko,” ujar Eni.
Setelah mengetahui tas miliknya hilang, korban segera kembali ke toko untuk melakukan pengecekan kamera CCTV yang terpasang di depan toko. Dalam rekaman CCTV tersebut tampak pelaku berbaju denim kendarai motor. Pelaku kemudian berhenti di samping tempat parkir motor korban.
Pelaku tampak menoleh kanan kiri, memastikan kondisi aman. Setelah kondisi aman, pelaku dengan cepat mengambil tas tersebut. Selanjutnya pelaku tampak kabur ke arah barat. Meskipun wajah pelaku tertutup masker, namun Nopol motornya masih terlihat meskipun sedikit samar.
” Kejadian ini sudah dilaporkan ke Polsekta Kedungkandang,” ujar Eni. (gie)
- Kota Malang4 minggu
Gramedia Goes to Campus, Berikan Pencerahan Mahasiswa untuk Memasuki Dunia Kerja
- Kota Malang4 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Kota Malang4 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Lompat ke Rel Kereta Api, Seorang Perempuan Tewas Tertabrak KA Pengangkut BBM
- Kota Malang4 minggu
Kasus Gondongan di Kota Malang Meningkat, Dinkes Siapkan Faskes dan Sosialisasi Pencegahan
- Hukum & Kriminal4 minggu
Diduga Ngetap Bensin Sembarangan, Motor dan Ruko di Jalan Raya Tlogomas Terbakar
- Kota Malang4 minggu
Pemkot Malang Dorong Peningkatan PAD melalui Optimalisasi Transaksi Elektronik
- Kota Malang4 minggu
Pembangunan Pasar Besar Kota Malang Masuk Prioritas 2025, Pemkot Tunggu Review DED