SEKITAR KITA

AICE Gandeng GP Ansor Sumbangkan 150 Ribu Masker

Diterbitkan

-

Memontum Kota Malang  – AICE bekerjasama dengan GP (Gerakan Pemuda) Ansor dan KSP (Kantor Staff Presiden) membagikan 150 ribu masker pada Minggu (20/12) tadi.

Dalam kegiatan yang dilangsungkan di Kantor PC NU Kota Malang, dihadiri oleh Wakil Ketua GP Ansor Pusat, Moch. Haerul Amri, Ketua DPRD Kota Malang, I Made Rian Diana Kartika, perwakilan AICE, Sylvana, dan jajaran pengurus GP Ansor Malang.

Demi turut membantu menanggulangi penyebaran Covid-19, AICE merasa perlu melakukan sesuatu untuk masyarakat Indonesia. Bahkan, AICE telah melakukan beberapa hal semasa pandemi.

“Kami telah mengeluarkan produk ice cream kaya vitamin C, lalu yang berbahan susu dan telur. Itu semua dikeluarkan saat pandemi ini. Selain itu AICE memproduksi masker untuk disumbangkan,” papar Sylvana.

Advertisement

Ditambahkan, masker 3ply ini sengaja diproduksi hanya untuk disumbangkan dan tidak diperjual belikan. Selain itu, masker yang disalurkan ini sudah tersertifikasi oleh Kementrian Kesehatan sebagai masker medis.

Masih menurut Sylvana, AICE memiliki alasan yang kuat mengapa menggandeng GP Ansor. “AICE menilai bahwa organisasi kepemudaan ini memiliki jaringan luas dan terpercaya. Mereka di setiap kota di Indonesia memiliki cabang dan salah satu gugus tugas penanganan clCovid-19,” imbuhnya.

Wakil Ketua GP Ansor Pusat, Moch. Haerul Amri, menjelaskan bahwa terdapat 20 juta masker yang disumbangkan.

“15 Juta disumbangkan AICE langsung ke UMKM yang menjual produk mereka. Sementara 5 juta diserahkan kepada pimpinan pusat GP Ansor. Kami diberikan kewenangan oleh AICE untuk menyalurkannya, salah satunya di Kota Malang ini,” katanya.

Advertisement

Di Jawa Timur sendiri, tersebar 650 ribu masker yang disumbangkan. Sedangkan Kota Malang dan sekitarnya sendiri, mendapat 150 ribu.

Total ada 20 kota yang akan menerima sumbangan masker gratis ini, dan Malang adalah kota ke sepuluh yang disambangi.

“Pemberian masker gratis ini menyasar di lingkup wilayah Kota Malang yang berzona merah dan benar-benar membutuhkan. Secara simbolis tadi kita sudah memberikan kepada ustad, tukang gali kubur, petugas pembuang sampah,” terangnya.

Ketua DPRD Kota Malang, I Made Rian Diana Kartika, yang sempat memberikan sambutan dalam acara tersebut sangat mengapresiasi. Menurutnya, kegiatan ini adalah wujud sinergi baik dari seluruh elemen masyarakat yang bergotong royong menanggulangi Covid-19.

Advertisement

“Terlebih ini juga inisiasi dari perusahaan besar, sekelas AICE. Dan yang benar memang seperti ini, saat perusahaan besar masuk, harus investasi kebaikan dahulu,” ujarnya. (cw1/sit)

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas