Hukum & Kriminal
Polresta Malang Kota Distribusikan Zakat Fitrah Lebih 1 Ton untuk Warga
Memontum Kota Malang – Polresta Malang Kota distribusikan lebih dari 1000 kilogram beras zakat fitrah kepada masyarakat. Zakat fitrah dari anggota Polresta Malang Kota, itu mulai didistribusikan ke warga yang berhak menerima di lingkungan kerja Polresta Malang Kota, Kamis (20/04/2023) tadi.
Seperti yang diketahui, zakat fitrah merupakan jenis zakat yang dibayarkan pada Bulan Ramadan menjelang hari kemenangan yang bisa berupa uang atau beras. Dan sebaiknya, sebagai rukun Islam ke lima yang wajib dilaksanakan umat Muslim sebagai penyempurna rangkaian ibadah puasa.
Sudah menjadi rutinitas seluruh anggota Polresta Malang Kota, bahwa setiap tahunnya melaksanakan zakat fitrah untuk kemudian menyalurkannya kepada warga yang berhak menerima. Baik itu di sekitar lingkungan kerja Polresta Malang Kota maupun di berbagai lokasi lainnya di wilayah Malang Raya. Sementara penerimaan zakat yang dilakukan Polresta Malang Kota, itu berlangsung di Masjid Baiturrahman selama sekitar satu minggu terakhir terkumpul sebanyak 1.215 kg beras dan zakat mal sejumlah Rp 17.500.000.
Baca juga :
- Fokus Kesolidan Massa, Paslon Nomor Urut 3 Pilkada Kota Malang Tiadakan Kampanye Akbar
- Distribusi Pupuk Bersubsidi Dipermudah, Dispangtan Kota Malang Tunggu Perpres untuk Implementasi
- Pastikan Kesiapan Pilkada, KPU Kota Malang Jadwalkan Apel Besar, Distribusi Logistik dan Pembersihan APK
- Paslon Abadi Soroti Kredibilitas dan Keakuratan Survei Elektabilitas yang Dinilai Berubah-Ubah
- Paslon Abadi Soroti Pentingnya Lakukan Sinergi dan Penanganan Inflasi di Kota Malang
Kapolresta Malang Kota, Kombes Pol Budi Hermanto, mengatakan bahwa zakat fitrah dikeluarkan oleh setiap Muslim sebagai wujud rasa syukur. “Zakat fitrah ini wajib dikeluarkan dan memiliki syarat-syarat yang harus dipenuhi agar sah. Selain itu kegiatan ini juga merupakan bentuk kepedulian kami khususnya keluarga besar Polresta Malang Kota untuk saling membantu dengan sesama yang berhak menerima bantuan,” ujarnya.
Setelah terkumpul, pembagian zakat fitrah langsung didistribusikan oleh anggota. “Alhamdulillah tahun ini zakat fitrah maupun zakat mal yang terkumpul cukup banyak sehingga kami langsung mendistribusikannya kepada masyarakat. Khususnya masyarakat yang membutuhkan di sekitar lingkungan kita maupun yayasan serta panti asuhan baik itu yang berada di wilayah hukum Kota Malang maupun Kabupaten Malang,” tegasnya. (gie)
- Kota Malang4 minggu
Gramedia Goes to Campus, Berikan Pencerahan Mahasiswa untuk Memasuki Dunia Kerja
- Kota Malang4 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Kota Malang4 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Lompat ke Rel Kereta Api, Seorang Perempuan Tewas Tertabrak KA Pengangkut BBM
- Kota Malang4 minggu
Kasus Gondongan di Kota Malang Meningkat, Dinkes Siapkan Faskes dan Sosialisasi Pencegahan
- Hukum & Kriminal4 minggu
Diduga Ngetap Bensin Sembarangan, Motor dan Ruko di Jalan Raya Tlogomas Terbakar
- Kota Malang4 minggu
Pemkot Malang Dorong Peningkatan PAD melalui Optimalisasi Transaksi Elektronik
- Kota Malang4 minggu
Pembangunan Pasar Besar Kota Malang Masuk Prioritas 2025, Pemkot Tunggu Review DED