Kota Malang
Kayutangan Heritage Hadirkan Buku Sejarah Kota Malang di Kedai Literasi De Klik
Memontum Kota Malang – Kedai Literasi Kayutangan De Klik miliki keunikan tersendiri. Pasalnya, lapak tersebut berada di koridor Kayutangan Heritage, atau tepat di depan Optik Surya Jalan Basuki Rahmad. Sebagai pegiat literasi, Saiful Akbar, menjelaskan dengan adanya De Klik, wisatawan yang datang bisa berbincang santai sambil membaca buku sejarah Kota Malang.
“Dengan adanya De Klik, wisatawan yang datang akan mengetahui sejarah Malang dengan membaca buku yang tersedia. Di samping itu, juga bisa sebagai tempat berbincang santai,” ujar Akbar saat dihubungi, Kamis (03/03/2022).
Untuk koleksi buku yang ada, tambahnya, sebagian milik pribadi dan sebagian didapat dari donasi. Pengunjung bisa memberikan donasi buku atau meminjamkam, sehingga bisa bermanfaat bagi orang lain. Buku yang ada dikemas rapi dalam rak kayu dan ada pula foto-foto bersejarah yang tertata pada sepeda angin.
Baca juga:
- Pastikan Kesiapan Pilkada, KPU Kota Malang Jadwalkan Apel Besar, Distribusi Logistik dan Pembersihan APK
- Paslon Abadi Soroti Kredibilitas dan Keakuratan Survei Elektabilitas yang Dinilai Berubah-Ubah
- Paslon Abadi Soroti Pentingnya Lakukan Sinergi dan Penanganan Inflasi di Kota Malang
- Debat Publik Tiga, Paslon Pilkada Kota Malang Bahas Pemanfaatan Teknologi untuk Lingkungan dan Kolaborasi
- Survei LSI Deny JA, Elektabilitas Pasangan Wahyu Hidayat-Ali Mutohirin Tertinggi
“Untuk saat ini, bukunya sementara ada sekitar 40 an. Setiap minggu, saya usahakan beli buku. Saya juga menerima sumbangan atau donasi buku, dan sudah ada beberapa orang yang mendonasikan bukunya untuk De Klik,” ucapnya.
Meskipun De Klik masih tergolong baru, namun minat baca dan antusiasme masyarakat merespon dengan bagus. Dirinya berharap dengan hadirnya De Klik minat baca literasi bisa semakin tumbuh dan selalu bermanfaat.
Perlu diketahui, jika Kedai Literasi Kayutangan De Klik tergolong masih baru. Itu karena, baru berdiri sejak 9 Februari 2022 lalu dan buka di tiap Minggu saja yakni pukul 14.00 hingga 16.30. (cw2/sit)
- Kota Malang4 minggu
Gramedia Goes to Campus, Berikan Pencerahan Mahasiswa untuk Memasuki Dunia Kerja
- Kota Malang4 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Kota Malang4 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Lompat ke Rel Kereta Api, Seorang Perempuan Tewas Tertabrak KA Pengangkut BBM
- Kota Malang4 minggu
Kasus Gondongan di Kota Malang Meningkat, Dinkes Siapkan Faskes dan Sosialisasi Pencegahan
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Ngetap Bensin Sembarangan, Motor dan Ruko di Jalan Raya Tlogomas Terbakar
- Kota Malang4 minggu
Pemkot Malang Dorong Peningkatan PAD melalui Optimalisasi Transaksi Elektronik
- Kota Malang4 minggu
Pembangunan Pasar Besar Kota Malang Masuk Prioritas 2025, Pemkot Tunggu Review DED