Kota Malang
Revitalisasi Alun-alun Tugu Kota Malang Kejar Target Oktober Rampung
Memontum Kota Malang – Progres pembangunan revitalisasi Alun-Alun Tugu Kota Malang kini telah mencapai angka 80 persen. Dimana, pelaksanaan revitalisasi harus segera terselesaikan pada 5 Oktober 2023 mendatang.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Malang, Noer Rahman Widjaya, menyampaikan jika saat ini yang sudah terselesaikan yakni pengecatan pagar keliling di seputaran monumen Alun-Alun Tugu, pengecatan monumen, pembenahan air mancur, pembenahan jogging track hingga yang terbaru adalah pemasangan tiang lampu dekorasi.
“Menyongsong habisnya masa kontrak, yang belum terealisasi itu diantaranya adalah pemasangan lampu dekor. Vendornya sudah kita siapkan, tinggal pemasangan instalasinya. Ini masih tiangnya yang lampu dekor, lampunya belum tinggal mengelas,” jelas Rahman, Rabu (20/09/2023) tadi.
Saat disinggung mengenai desain lampu dekorasi yang serupa dengan lampu yang berada di Kayutangan, Rahman menyebut, bahwa hal itu berbeda. Meski serupa desain dan warnanya, namun untuk detailnya berbeda.
“Konsepnya Malangan. Itu sudah dinobatkan kok sebagai konsep lampu dekor Malangan. Jumlahnya nanti, karena saya agak lupa karena memang cukup banyak,” katanya.
Baca juga:
Usai dilakukan pemasangan tiang dekorasi, paparnya, nantinya pekerjaan yang akan dilakukan berikutnya yaitu pemasangan bola lampu, penambahan tanaman, bunga dan utility lain. Hingga, penambahan bolard yang bisa berfungsi sebagai tempat duduk.
“Artinya, sesuai perencanaan semua sudah tersajikan. Nanti tinggal penambahan utility sebagai pelengkap pembangunan Alun Alun Tugu,” lanjutnya.
Sementara itu, Wali Kota Malang, Sutiaji, menyampaikan jika revitalisasi Alun-alun Tugu sudah rampung, maka diharapkan bisa terbangun koneksitas wisata di kawasan tersebut. Sehingga, daya tarik wisata tidak hanya di Kayutangan Heritage. Tetapi juga hingga kawasan Alun-Alun Tugu.
“Ini nanti mulai Kayutangan, lalu Alun-Alun Merdeka juga demikian, Alun-Alun Tugu dan nantinya kawasan Pecinan juga akan kami kaji. Harapannya, ini menjadi satu kesatuan,” imbuhnya. (rsy/sit)
- Kota Malang4 minggu
Gramedia Goes to Campus, Berikan Pencerahan Mahasiswa untuk Memasuki Dunia Kerja
- Kota Malang4 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Kota Malang4 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Lompat ke Rel Kereta Api, Seorang Perempuan Tewas Tertabrak KA Pengangkut BBM
- Kota Malang4 minggu
Kasus Gondongan di Kota Malang Meningkat, Dinkes Siapkan Faskes dan Sosialisasi Pencegahan
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Ngetap Bensin Sembarangan, Motor dan Ruko di Jalan Raya Tlogomas Terbakar
- Kota Malang4 minggu
Pemkot Malang Dorong Peningkatan PAD melalui Optimalisasi Transaksi Elektronik
- Kota Malang4 minggu
Pembangunan Pasar Besar Kota Malang Masuk Prioritas 2025, Pemkot Tunggu Review DED