Kota Malang

Perkuat Potensi Wisata Kuliner Kota Malang, Disporapar Optimalkan Peran UMKM dan Ekraf

Diterbitkan

-

Perkuat Potensi Wisata Kuliner Kota Malang, Disporapar Optimalkan Peran UMKM dan Ekraf

Memontum Kota Malang – Kota Malang menjadi salah satu jujukan wisatawan yang ingin berlibur di akhir tahun 2022. Meskipun salah satu potensi yang ada hanya wisata kuliner, namun hal itu tak menutup kemungkinan untuk mampu mendongkrak meningkatkan kunjungan para wisatawan.

Kepala Dinas Kepemudaan, Olah Raga dan Pariwisata (Disporapar) Kota Malang, Baihaqi, mengatakan jika di tahun 2023 mendatang, pihaknya tengah menyiapkan beberapa event atau kegiatan yang bertujuan memperkuat potensi kuliner Kota Malang. “Nanti di tahun 2023, itu kami menyiapkan beberapa event yang titik beratnya adalah akan mengoptimalkan dan meningkatkan peran dari Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Kota Malang,” ujar Baihaqi, Jumat (30/12/2022) tadi.

Menurutnya, hal itu juga sejalan dengan pengembangan UMKM dan ekonomi kreatif (Ekraf) yang ada di Kota Malang. Dalam hal itu, Disporapar juga akan melakukan kerja sama dengan Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan (Diskopindag) Kota Malang.

Baca juga :

Advertisement

“Jadi, memang titik beratnya Kota Malang, akan terus mengoptimalkan keberadaan UMKM, termasuk ekonomi kreatifnya,” lanjutnya.

Lebih lanjut dikatakan, jika hal itu juga didukung oleh Kementerian Pariwisata dan Ekraf serta Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Provinsi Jawa Timur. Sehingga, pengembangan akan terus dilakukan.

“Karena Kota Malang ini sangat konsen dengan pengembangan UMKM dan Ekraf. Sehingga, kami sangat didukung untuk mengoptimalkan sektor kuliner dari keberadaan UMKM dan Ekraf,” imbuhnya. (rsy/sit)

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas