Kota Malang

Ketua DPC Gerindra Kota Malang Berharap Calon Pasangan Wahyu Hidayat dari Kalangan Milenial

Diterbitkan

-

Ketua DPP Gerindra, Moreno Soeprapto. (memontum.com/rsy)

Memontum Kota Malang – Siapa bakal calon pasangan mantan Pj Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat, dalam Pilkada Kota Malang 27 November nanti, terus mendapat perhatian. Salah satunya, muncul dari Ketua DPC Gerindra Kota Malang, Moreno Soeprapto.

Sebagai partai pengusung Wahyu Hidayat maju di Pilkada Kota Malang, Moreno berharap agar pasangannya nanti dapat menggandeng sosok milenial. Meskipun, di satu sisi bahwa nama-nama yang akan diusung menjadi wakil dari Wahyu, masih dalam tahap pembahasan. Termasuk, nama Ali Mutohirin dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI), yang masih belum dapat dipastikan.

“Untuk wakilnya masih terus kita godok. Belum pasti Ali Mutohirin. Tapi kalau Pak Wahyu Hidayat sudah pasti, karena rekomendasi sudah dibeliau,” kata Moreno.

Ditambahkannya, bahwa sampai dengan saat ini sudah ada tiga partai politik yang sudah merapat. Diantaranya, Partai Nasional Demokrat (Nasdem), Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dan Partai Kesejahteraan Sosial (PKS).

Advertisement

Baca juga :

“Sekarang kita menuju empat partai. Insyaallah, ada komunikasi hari ini juga dengan partai non parlemen,” tambahnya.

Mengenai Koalisi Indonesia Maju (KIM), dikatakannya bahwa Gerindra tetap terbuka dengan siapa saja dan tidak harus mutlak. Karena, tidak bisa memaksakan strateginya masing-masing.

“Baik dari KIM ataupun dari luar KIM, tidak masalah. Kita harus cair, yang terpenting kita bisa mengadopsi aspirasi masyarakat dengan baik,” terangnya.

Advertisement

Diakhir, Moreno juga mengungkapkan bahwa di Kota Malang ada kekhususan dengan mengusung nama Wahyu Hidayat. Termasuk, dinamika politik di berbagai wilayah juga berbeda-beda. “Tarik menarik bagaimana kepentingan dan aspirasi dari partai lain sudah biasa. Alhamdulillah, komunikasi kami dengan partai lain tetap baik,” imbuhnya. (rsy/sit)

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas