Hukum & Kriminal
Kebakaran Hebat Hanguskan Bangunan Tiga Lantai Malang Plaza
Memontum Malang – Pusat perbelanjaan Malang Plaza di Jalan KH Agus Salim, Kota Malang, tiba-tiba terbakar, Selasa (02/05/2023) dini hari sekitar pukul 01.20. Belum diketahui secara jelas, apa yang menjadi penyebab kobaran api yang secara tiba-tiba membumbung tinggi hingga ke lantai atas bangunan yang ada di pusat kota itu.
Akibat kejadian itu, sontak membuat sejumlah petugas pemadam kebakaran dengan dibantu petugas, berusaha memadamkan api. Hanya saja, kobaran api dengan cepat membesar hampir ke seluruh bangunan.
Baca juga:
- Distribusi Pupuk Bersubsidi Dipermudah, Dispangtan Kota Malang Tunggu Perpres untuk Implementasi
- Pastikan Kesiapan Pilkada, KPU Kota Malang Jadwalkan Apel Besar, Distribusi Logistik dan Pembersihan APK
- Paslon Abadi Soroti Kredibilitas dan Keakuratan Survei Elektabilitas yang Dinilai Berubah-Ubah
- Paslon Abadi Soroti Pentingnya Lakukan Sinergi dan Penanganan Inflasi di Kota Malang
- Debat Publik Tiga, Paslon Pilkada Kota Malang Bahas Pemanfaatan Teknologi untuk Lingkungan dan Kolaborasi
Kejadian yang berlangsung di pusat kota itu, pun sontak menjadi perhatian warga yang melintas. Apalagi, mobil pemadam terus berusaha memadamkan nyala api yang berusaha merembet ke bangunan lain.
“Kami tidak tahu apa yang menjadi penyebabnya. Karena tahu-tahu, api sudah besar dan banyak mobil pemadam,” ujar seorang warga, Ripah.
Akibat kejadian itu, Kapolresta Malang Kota dan Kasatreskrim Malang Kota, pun turun ke lokasi. Sementara proses pemadaman, masih terus dilakukan dilakukan petugas. Bahkan, besarnya kobaran api membuat bangunan tiga lantai itu rata dengan kobaran api. (sit)
- Kota Malang4 minggu
Gramedia Goes to Campus, Berikan Pencerahan Mahasiswa untuk Memasuki Dunia Kerja
- Kota Malang4 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Kota Malang4 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Lompat ke Rel Kereta Api, Seorang Perempuan Tewas Tertabrak KA Pengangkut BBM
- Kota Malang4 minggu
Kasus Gondongan di Kota Malang Meningkat, Dinkes Siapkan Faskes dan Sosialisasi Pencegahan
- Hukum & Kriminal4 minggu
Diduga Ngetap Bensin Sembarangan, Motor dan Ruko di Jalan Raya Tlogomas Terbakar
- Kota Malang4 minggu
Pemkot Malang Dorong Peningkatan PAD melalui Optimalisasi Transaksi Elektronik
- Kota Malang4 minggu
Pembangunan Pasar Besar Kota Malang Masuk Prioritas 2025, Pemkot Tunggu Review DED