Kota Malang
Dinilai Beri Dampak Positif, Pemkot Malang Dorong Penguatan Ekonomi Mikro
Memontum Kota Malang – Pemerintah Kota Malang terus berkomitmen mendukung pengembangan ekonomi mikro melalui Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). Terutama, yang berada di tingkat bawah atau di lingkungan Rukun Tetangga (RT), Rukun Warga (RW) maupun kelurahan.
Kepala Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan (Diskopindag), Eko Sri Yuliadi, menyampaikan bahwa hal itu dilakukan agar perputaran ekonomi mikro dapat berdampak positif pada peningkatan daya beli masyarakat. Termasuk, juga mengurangi angka kemiskinan dan penurunan angka stunting.
“Kalau ekonomi di tingkat bawah ini terus tumbuh, maka ini menandakan ekonomi hidup. Sehingga, akan mengurangi angka stunting dan mengurangi angka kemiskinan. Seperti dari yang biasa belanja Rp 35 ribu, itu sekarang bisa meningkat menjadi Rp 50 ribu,” kata Eko, Rabu (29/05/2024) tadi.
Untuk mendukung perkembangan tersebut, Pemkot Malang terus berupaya memberikan pelatihan, pembinaan, dukungan permodalan hingga akses pemasaran. Dalam memulai sebuah usaha, menurut Eko juga tidak harus memiliki modal yang besar.
Baca juga :
“Contohnya bisa seperti membuka usaha kue atau keripik yang sesuai dengan keahliannya. Sehingga mereka menemukan produk unggulan yang bisa meningkatkan pendapatan dan menambah sumber penghasilan,” ujarnya.
Lebih lanjut, untuk mengatasi kendala modal Pemkot Malang juga telah bekerja sama dengan pihak perbankan. Yakni menyediakan skema bantuan pinjaman hingga Rp 50 juta tanpa jaminan, asalkan memenuhi syarat verifikasi.
“Untuk saat ini, baru 25 persen dari total 21 ribu UMKM yang telah terbantu melalui perbankan. Kemudian juga dengan Kredit Usaha Rakyat (KUR) bunga paling rendah antara 4-6 persen per tahun,” ujarnya.
Diakhir, Eko juga menyampaikan bahwa program-progam untuk mendukung UMKM dari Pemkot Malang akan terus berkembang dan dinamis. Apalagi juga untuk mendukung UMKM yang ingin naik kelas.
“Untuk menggerakkan UMKM ini kami sering mengadakan pameran diluar kota dengan membawa produk mereka dan juga program Kemis Mbois yang digalakkan oleh Pj Wali Kota Malang. Kami berharap dengan dukungan yang kami berikan ini UMKM bisa terus berkembang dan memberikan dampak positif bagi perekonomian masyarakat,” imbuh Eko. (rsy/sit)
- Kota Malang2 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Hukum & Kriminal4 minggu
Masa Kampanye Pilkada 2024 Bakal Jadi Perhatian Operasi Zebra Semeru
- Kota Malang3 minggu
Dukung Kegiatan Ponpes, Pemkot dan Kemenag Dampingi Pertumbuhan Ponpes
- Kota Malang3 minggu
Gelar Sarasehan Sambut Hari Santri, Pemkot Malang Tekankan Peran Santri di Era Digital
- Kota Malang3 minggu
Pemkot Malang Targetkan Penyelesaian Masalah Anak Putus Sekolah Rampung di 2024
- Kota Malang2 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Kota Malang3 minggu
Pengajian Ikatan Haji Muslimat Kota Malang Solid Dukung Abah Anton-Dimyati
- Hukum & Kriminal3 minggu
Mandi di Sungai Brantas, Siswa SD di Kota Malang Ditemukan Tewas Tenggelam