Pemerintahan

Pemkot Mulai Bersiap Sambut HUT ke-107 Kota Malang

Diterbitkan

-

Pemkot Mulai Bersiap Sambut HUT ke-107 Kota Malang

Memontum Kota Malang – HUT ke-107 Kota Malang tinggal seminggu lagi. Pemerintah Kota (Pemkot) Malang, pun sudah bersiap memeriahkan HUT yang mengusung tema ‘Peduli Dan Berbagi’.

Persiapan tersebut, antara lain publikasi logo HUT ke-107, rangkaian acara menuju HUT, hingga launching beberapa program Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Lingkup Pemkot Malang.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo), yang juga Plt Kabag Humas Pemkot Malang, M. Nur Widianto, menjelaskan tema tahun 2021 sengaja memilih ‘Peduli Dan Berbagi’ untuk menyesuaikan dengan kondisi saat ini.

“Tema ini dipilih agar spirit Kota Malang dalam penanganan wabah virus corona, tetap menjadi acuan utama warga. Dengan meningkatkan rasa kepedulian, diharapkan bisa meningkatkan rasa berbagi dan saling menguatkan. Seperti konsep kolaborasi pentahelix lintas elemen yang selama ini dilakukan Pemkot Malang,” terangnya, Kamis (25/03) tadi.

Advertisement

Baca juga: Sikapi Mudik Lebaran 2021, Wali Kota Siapkan Pengawasan Mikro

Berkaitan dengan logo, dirinya menjelaskan, bahwa tiap goresan memiliki makna masing-masing. “Logo dibuat dengan paduan berbagai warna untuk memberi kesan ceria dan meriah.

Lalu tulisan Kota Malang terdapat daun-daun berbagai warna menunjukkan bahwa Kota Malang adalah Kota Bunga yang indah,” paparnya.

Untuk angka 0, tambahnya, dibuat menyerupai tangan yang saling merangkul. Hal itu, melambangkan kepedulian dan saling berbagi kasih sayang di momen pandemi.

Advertisement

Kemudian angka 1 dan 7, dibuat seperti melindungi angka 0. Itu, mengartikan Malang sebagai kota yang ramah dan hangat dengan tipikal masyarakatnya yang suka berbagi dan peduli sesama.

Baca juga: Sutiaji Berharap Pemuda Kota Malang Makin Sadar Bahaya Narkoba dan HIV/Aids

Lebih lanjut pria yang akrab disapa Wiwid itu mengatakan, sehari sebelum HUT, yaitu tanggal 31 Maret, Pemkot Malang akan agendakan khataman dan panjatan doa di Masjid Baiturohiim Balai Kota.

Lalu juga akan diadakan rapat paripurna DPRD Kota Malang dalam rangka HUT Kota Malang di tanggal yang sama. Esoknya, tanggal 1 April akan diselenggarakan upacara HUT di Balai Kota secara luring dan daring.

Advertisement

“Nampaknya, OPD di Kota Malang tidak mau ketinggalan memberikan kado. Sudah banyak dinas-dinas berencana launching program untuk kado HUT. Contoh saja di tanggal 1 April nanti ada launching Drive Thru vaksinasi lansia dari Dinas Kesehatan (Dinkes). Kemudian Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) juga lunching program pendataan keluarga,” terangnya. (kom/mus/ed2)

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas