Pendidikan

MTsN 1 Kota Malang Raih 62 Medali Internasional, 21 Medali Emas dan 41 Perak dalam World Scholars Cup 2019

Diterbitkan

-

Lima tim delegasi bersama Kepala MTsN 1, Waka Kurikulum, dan 2 guru pembimbing, sebelum diberangkatkan ke babak Global Round di Newport Performing Arts Theater, Newport, Manila. (ist)

Memontum Kota Malang – Mengawali semester pertama tahun ajaran 2019/2020, MTsN 1 Kota Malang langsung menggebrak dengan raihan 92 prestasi. Catatan sementara tersebut dibukukan mulai pertengahan Juli hingga pertengahan September 2019.

Termasuk prestasi nan membanggakan, dimana siswa MTsN 1 Kota berhasil menorehkan jumlah prestasi internasional terbanyak. Yaitu 21 medali emas (gold medals) dan 41 medali perak (silver medals), yang diraih dalam ajang World Scholars Cup 2019 dalam babak Global Round di Newport Performing Arts Theater, Newport, Manila, Philipine, 6-11 September 2019 lalu. Raihan ini sekaligus memecahkan rekor prestasi internasional terbanyak dibandingkan prestasi tahun-tahun ajaran sebelumnya.

Sambutan kepada tim yang berhak melaju ke babak TOC di Yale University, USA. (ist)

Sambutan kepada tim yang berhak melaju ke babak TOC di Yale University, USA. (ist)

“Alhamdulillah, anak-anak mampu mempersembahkan yang terbaik dan mengharumkan nama bangsa dan negara di level internasional. Khususnya bagi MTsN 1 Kota Malang. Tentunya kami sangat bangga. Harapannya, prestasi yang diraih tidak berhenti, namun bisa dikembangkan oleh adik-adiknya. Apalagi ada motivasi dari 3 tim yang berkesempatan ke babak final di Amerika Serikat untuk memperebutkan beasiswa kuliah di Yale University, USA,” ungkap Kepala MTSN 1 Malang, Drs Samsudin MPd, di ruang kerjanya.

Sebelumnya, 5 tim beranggotakan 15 siswa-siswi sebagai delegasi MTsN 1, berhasil melalui seleksi babak regional di bulan Mei 2019. Dengan persiapan maksimal, semua tim berhasil melaju ke Global Round untuk bersaing dengan 1500 peserta dari 31 negara. Dalam babak Global Round ini, mereka berhasil melahap 4 bidang lomba, di antaranya Team Debate, Scholars Challenge, Collaborative Writing, dan Scholars Bowl. Dalam tiap bidang tersebut mengangkat 7 tema, di antaranya 2019 Theme, Literature, Social Studies, Special Area, Science & Tech, Art & Music, dan History.

“Anak-anak diberikan tantangan 4 bidang materi dengan 7 tema. Mereka harus menguasai semua materi dan mengeksplorasi dalam bentuk debat dan tulisan secara logis. Baik untuk tanggapan setuju atau tidak secara logis pula,” beber Nurul Hasanah, SPd, guru pendamping yang mengawal delegasi MTsN 1 di Manila.

Advertisement

Dicontohkan guru bilingual Bahasa Inggris ini, para siswa harus bisa menjelaskan secara detail Mozart dan kehidupannya pada Art & Music, kehidupan kaum marginal pada Social Studies, dan lainnya. “Dalam Scholars Bowl, mereka diberikan waktu 15 detik untuk menjawab. Pada Scholars Challenge, mereka juga harus melampirkan literatur dalam menjawab sesuai tema yang diangkat,” tambah alumni FPIK UM jurusan Bahasa Inggris tahun 2008 ini.

Tim MTsN 1 berhasil mengharumkan nama Indonesia di level internasional. (ist)

Tim MTsN 1 berhasil mengharumkan nama Indonesia di level internasional. (ist)

Dari 5 tim yang bertanding, tim 1, tim 2 dan tim 3 berhasil lolos seleksi dalam babak Ground Round, dan berhak melaju ke babak Tournament of Champion (TOC) di Yale University, USA, pada 8-13 November 2019 mendatang. “Alhamdulillah, prestasi kali ini lebih baik. Karena di ajang WSC 2018, delegasi MTsN 1 tidak sampai melaju ke babak TOC. Namun kali ini, 3 tim berhasil lolos ke TOC,” ungkap Dyah Khomsiyati, SPd, Ketua Program Kelas Bilingual MTsN 1.

Secara rinci, tim 1 mempersembahkan 33 medali (16 medali emas dan 17 medali perak); tim 2 mempersembahkan 9 medali (1 medali emas dan 8 medali perak); tim 3 mempersembahkan 8 medali perak; tim 4 meraih 6 medali perak; dan tim 5 senior meraih 6 medali (4 medali emas dan 2 medali perak).

Keberhasilan delegasi MTsN 1 ini tak lepas dari peran kedua siswi yang pernah turut di ajang WSC 2018. Belajar dari pengalaman tersebut, Ananda Amalya Hasya (kelas 9L) berhasil meraih 15 medali (9 emas dan 6 perak), dan Kayana Ayunda Diyanti (kelas 9L) berhasil meraih13 medali (5 emas dan 8 perak). Keduanya juga berperan memotivasi dan berbagi trik kepada rekan-rekannya agar bisa meraih medali.

“Alhamdulillah, mimpi kami untuk bersama-sama pergi ke Amerika akhirnya terwujud. Minimal target kami nantinya ingin mendapatkan beberapa medali dan tropi. Kalaupun dapat beasiswa, ya Alhamdulillah. Masih banyak yang perlu kami perbaiki untuk persiapan TOC. Seperti Writing itu menjadi tantangan kami,” jelas Kayana, yang diamini Hasya, mewakili rekan-rekannya.

Advertisement

Pengalaman baru dan pertama juga dirasakan oleh tim 3 yang beranggotakan Achmad Rahiil Fauzi (kelas 9J), M. Risky Damary (kelas 9H), dan Abhista Dwi Putra Ramadany (kelas 9L). Meski hanya meraih 8 medali perak, tim ini mengaku kaget bisa lolos ke TOC.

“Awalnya, hanya ingin mahir bahasa Inggris. Kemudian coba-coba ikut WSC. Waktu pengumuman kami tidak menyangka bisa lolos ke TOC. Alhamdulillah. Masih banyak kekurangan saya. Saya coba merangkum dengan metode bahasan lain untuk beberapa kasus yang sama, agar bisa jadi alternatif jawaban,” ungkap Rahiil. (adn/yan)

 

Berikut rincian perolehan medali tim MTsN 1 Kota Malang:

Team 1: 33 medali (16 Gold Medal dan 17 Perak Medal):

Advertisement

• Ananda Amalya Hasya (kelas 9L) raih 15 medali (9 emas dan 6 perak):

1. Debate Champions: Gold medal
2. Writing Champions: Gold Medal
3. Academic Challenge History: Gold Medal
4. Academic Challenge Literature: Gold Medal
5. Academic Challenge Special Area: Gold Medal
6. Champion Scholars: Gold Medal
7. Top School Scholars: Gold Medal
8. Team Debate: Gold medal
9. Team Challenge: Gold Medal
10. Academic Challenge Science: Silver medal
11. Academic Challenge Art: Silver Medal
12. Academic Challenge Social Studies: Silver medal
13. Team Collaborative Writing: Silver medal
14. Team Scholar’s Bowl: Silver medal
15. CHAMPION TEAM (Qualifier Tournament of Champion): Silver medal.

• Kayana Ayunda Diyanti (kelas 9L) raih 13 medali (5 emas dan 8 perak):

1. Debate Champions: Gold medal
2. Writing Champions: Gold Medal
3. Academic Challenge Literature: Gold Medal
4. Team Debate: Gold medal
5. Team Challenge: Gold Medal
6. Academic Challenge History: Silver Medal
7. Academic Challenge Special Area: Silver Medal
8. Academic Challenge Science: Silver medal
9. Academic Challenge Social Studies: Silver medal
10. Champion Scholars: Silver Medal
11. Team Collaborative Writing: Silver medal
12. Team Scholar’s Bowl: Silver medal
13. CHAMPION TEAM (Qualifier Tournament of Champion): Silver medal.

Advertisement

• Aline Anismara (kelas 8K) raih 5 medali (2 emas dan 3 perak):

1. Team Debate: Gold medal
2. Team Challenge: Gold medal
3. Team Scholar’s Bowl: Silver Medal
4. Team Writing: Silver medal
5. CHAMPION TEAM: Silver medal.

Team 2: 9 medali (1 Medali Emas dan 8 Medal Perak):

• Ahmad Naufal Maheswara (kelas 9L) raih 1 medali silver:

Advertisement

Team Debate: Silver Medal

• Maftuhatussyifa (kelas 8K) raih 6 medali (1 emas dan 5 Silver):

Academic Challenge Literature: Gold medal
Academic Challenge Special Area: Silver medal
Academic Challenge Arts: Silver medal
Debate Champion: Silver medal
Writing Champion: Silver medal

Team Debate: Silver medal

Advertisement

• Nasya Nisrina Zahira (kelas 8K) raih 2 medali silver:

Team debate: silver medal
Debate Champion: silver medal

Team 3: 8 Medali Perak:

• Abhista Dwi Putra Ramadany (kelas 9L) raih 1 medali silver:
Team bowl: silver medal

Advertisement

• M. Risky Damary (kelas 9H) raih 3 medali silver

Academic Challenge special area: silver medal
Academic Challenge literature: silver medal

Team bowl: silver medal

• Achmad Rahiil Fauzi (kelas 9J) raih 4 medali silver:

Advertisement

Academic Challenge science: silver medal
Academic Challenge social studies: silver medal
Academic Challenge art: silver medal
Team bowl: silver medal

Team 4: 6 Medali Perak:

• Azzahra Rahayu Eka Putri (kelas 9L) raih 1 medali perak:

Team Bowl: Silver medal

Advertisement

• Figo Ramadhan Firmansyah (kelas 9L) raih 3 medali perak:

Team Bowl: Silver medal
Writing champion: Silver medal
Academic Challenge History: Silver medal

• Shauqie Rayyani Yahya (kelas 8K) raih 2 medali perak:

Team Bowl: Silver medal
Writing champion: Silver Medal

Advertisement

Team 5 Senior (campuran team MTsN 1 Kota Malang, MAN 2, SMAN 3): 6 Medali (4 Medali Emas dan 2 Medali Perak):

• Nashwa Amilla Rahmadhani (kelas 9C MTsN 1) raih 2 medali emas:

Top School Scholars: Gold Medal
Davinci: Gold Medal

• Khalisa Aliya Ammara (MAN 2 Kota Malang) raih 2 medali (1 emas dan 1 perak):

Advertisement

Top School Scholars: Gold Medal
Davinci: Silver Medal

• Sevina Putri Salsabila (SMA N 3 Malang) raih 2 medali (1 emas dan 1 perak):

Top School Scholars: Gold Medal
Davinci: Silver Medal

 

Advertisement

 

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas