Pemerintahan

Petani Kota Malang Rembug Bareng Pembahasan Program Perbaikan dan Peningkatan Hasil Panen

Diterbitkan

-

Petani Kota Malang Rembug Bareng Pembahasan Program Perbaikan dan Peningkatan Hasil Panen

Memontum Kota Malang – Petani Kota Malang, Rabu (5/2/2020) menggelar pembahasan program perbaikan dan peningkatan hasil panen pertanian di Ruang Sidang Balai Kota Malang. Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Walikota Malang Drs H Sutiaji dan Wakil Walikota Malang Ir H Sofyan Edi Jarwoko. Agenda ini menjadi forum rembug bareng para petani kota Malang untuk membahas mengenai permasalahan seputar hasil panen.

Kegiatan ini dipimpin oleh Sekretaris Daerah Kota Malang, Drs. Wasto, SH. MH dan dihadiri oleh Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Pertanian, Dinas Koperasi, Perindustrian & Perdagangan, PD. Rumah Potong Hewan, Pengurus BSM dan Kader Lingkungan.

Dalam kesempatan ini, Joni Eko Saputro seorang pengusaha di bidang pertanian mengatakan bahwa ia akan memfasilitasi tenaga ahli untuk para petani di klinik pertaniannya. Hal itu,dia berikan secara gratis dan berharap pertanian di Indonesia dan khususnya di Kota Malang dapat berkembang jauh lebih baik.

Sekretaris daerah Kota Malang yang menjadi narasumber kegiatan ini dengan semangat mengungkapkan harapannya. “Luar biasa, mudah-mudahan hari ini menjadi sejarahnya para petani Kota Malang untuk kedepan menjadi petani yang makmur,” ujar Wasto yang disambung kata “aamiin” dari semua peserta yang hadir.

Advertisement

Walikota Malang yang menyempatkan hadir dijadwalnya yang padat pun turut senang dan bangga akan adanya kegiatan ini. Ia sangat mendukung dan berharap hal ini menjadi awal dari kemakmuran dan kesejahteraan petani. “Mudah-mudahan ini menjadi starting point dan awal dari apa yang kita lakukan untuk kemakmuran dan kesejahteraan para petani,” ujar Pak Aji.

Diakhir kata, Pak Sutiaji menegaskan agar para petani benar-benar di fasilitasi agar terwujudnya tujuan dari kegiatan ini yang mana dapat meningkatkan kesejahteraan petani. “Jangan ada kalimat memberatkan petani, titik. Ini kita manjakan petani, insyaa Allah barokah” Tegas Sutiaji yang juga anak seorang petani. (*/yan)

 

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas