Kota Malang
Pj Wali Kota Wahyu Kembali Tunda Tahapan Wawancara Jajaran Direksi Perumda Tugu Tirta
Memontum Kota Malang – Tahapan seleksi tes wawancara untuk jajaran Direksi Perumda Tugu Tirta Kota Malang, akan ditunda kembali. Jika sebelumnya direncanakan pada pekan depan, kini urung untuk dilakukan karena masih menunggu hasil seleksi untuk calon Direktur Teknis (Dirtek).
Pj Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat, menyampaikan bahwa saat ini tim Panitia Seleksi (Pansel) baru sedang memproses terkait dengan Dirtek. Apabila jika itu sudah selesai, maka akan dilanjutkan dengan tahapan tes wawancara.
“Jadi, tes wawancaranya ini menunggu Dirteknya. Kalau sudah selesai semua, nanti akan kita lakukan tes wawancara sekaligus bersama dengan ketiga Calon Direktur Utama (Dirut) dan ketiga Calon Direktur Administrasi dan Keuangan,” kata Pj Wali Kota Wahyu, Jumat (05/07/2024) tadi.
Untuk Pansel Dirtek, lanjutnya, juga sedang berjalan dan diminta untuk berkoordinasi dengan Menteri Dalam Negeri (Mendagri). Itu dilakukan agar persyaratan dapat lebih mudah dan tidak merumitkan.
Baca juga :
“Karena kan mereka membutuhkan sertifikat kompetensi manajemen air yang berlaku selama 90 hari sebelum masa awal pendaftaran seleksi. Nah ini cukup rumit, tapi kewenangan tetap berada di Pansel,” ujarnya.
Sebagai informasi, sebelumnya tahapan tes wawancara bersama dengan Pj Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat, dijadwalkan pada 27 Juni 2024 lalu, kemudian pengumuman tahapan hasil seleksi wawancara diumumkan pada 28 Juni 2024.
Namun, itu tertunda karena sebelumnya Wahyu menerima Kunjungan Kerja (Kunker) dari Wakil Presiden (Wapres) RI, Ma’ruf Amin. Selain itu, calon Dirtek juga masih nihil karena terkendala persyaratan.
Untuk nama-nama calon Direktur Utama Perumda Tugu Tirta, diantaranya Achmad Syarifuddin, Priyo Sudibyo, Tias Alvin Papatria. Kemudian, untuk nama calon Direktur Administrasi dan Keuangan, Ida Ayu Eka Dewi Wijaya, Muhammad Galih Awantoro dan Wahjoe Darmawan. (rsy/sit)
- Kota Malang4 minggu
Gramedia Goes to Campus, Berikan Pencerahan Mahasiswa untuk Memasuki Dunia Kerja
- Kota Malang4 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Kota Malang4 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Lompat ke Rel Kereta Api, Seorang Perempuan Tewas Tertabrak KA Pengangkut BBM
- Kota Malang4 minggu
Kasus Gondongan di Kota Malang Meningkat, Dinkes Siapkan Faskes dan Sosialisasi Pencegahan
- Hukum & Kriminal4 minggu
Diduga Ngetap Bensin Sembarangan, Motor dan Ruko di Jalan Raya Tlogomas Terbakar
- Kota Malang4 minggu
Pemkot Malang Dorong Peningkatan PAD melalui Optimalisasi Transaksi Elektronik
- Kota Malang4 minggu
Pembangunan Pasar Besar Kota Malang Masuk Prioritas 2025, Pemkot Tunggu Review DED