Kota Malang

Ketua DPRD Kota Malang Minta Pj Wali Kota Kedepankan Komunikasi dan Koordinasi

Diterbitkan

-

Ketua DPRD Kota Malang, I Made Riandiana Kartika. (memontum.com/rsy)

Memontum Kota Malang – Ketua DPRD Kota Malang, I Made Riandiana Kartika, berharap kepada Penjabat (Pj) Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat, yang baru saja dilantik Minggu (24/09/2023) kemarin, untuk selalu menjalin komunikasi dan koordinasi yang baik dengan legislatif maupun eksekutif di Kota Malang.

Pria yang kerap disapa Made, itu menyampaikan jika komunikasi yang diinginkan yaitu sesering mungkin. Dimana, setiap permasalahan yang muncul dan sebelum menyampaikan Peraturan Wali Kota (Perwal), harus dikonsultasikan dahulu bersama dengan DPRD Kota Malang.

“Secara etika politik, itu yang penting. Kita kemarinkan sering ujug-ujug ada kebijakan, tetapi dewan sendiri belum tahu. Nah, itu yang ingin kami perbaiki. Terutama lewat Sekda, OPD, tapi semua juga tergantung figur Wali Kotanya,” ujar Made, saat ditemui di Gedung DPRD Kota Malang, Senin (25/09/2023) tadi.

Baca juga :

Advertisement

Apalagi menurutnya, dalam waktu dekat ini akan membahas mengenai Badan Musyawarah (Bamus). Namun, pihaknya akan menunda terlebih dahulu, mengenai pembahasan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) PPS APBD Murni 2024.

“Kita tunda sekitar dua minggu, dengan tujuan agar Pj bisa mempelajari, karena beliau unit pelaksananya. Kami berikan ruang untuk beliau, menambahkan usulan kegiatan sebelum dituangkan menjadi kebijakan umum anggaran,” tambahnya.

Selain itu, pihaknya juga berharap kepada Sekda Kota Malang, Erik Setyo Santoso, serta Asisten II Pemkot Malang Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Diah Ayu Kusumadewi, yang sebelumnya telah masuk dalan bursa Pj Wali Kota Malang, bisa mendukung kinerja Pj Wali Kota Malang saat ini. “Kami meyakini, bahwa tiga nama yang kami kirim kemarin bukan kompetisi. Tetapi memang pilihan dan mungkin yang dirasa cocok oleh Pak Presiden itu adalah Pak Wahyu. Saya harapkan, Pak Erik selaku Sekda Kota Malang bisa bekerja sama dan Bu Diah selaku asisten bisa mendukung beliau. Tapi saya meyakini di dunia ASN, siapapun yang ditunjuk sebagai pemimpinnya, mereka pasti akan tegak lurus,” imbuh Made. (rsy/sit)

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas