Kota Malang
28 Sekolah Tingkat SD dan SMP di Kota Malang Raih Penghargaan Adiwiyata
Memontum Kota Malang – Wali Kota Malang, Sutiaji, memberikan apresiasi pada 28 sekolah tingkat SD maupun SMP di Kota Malang, yang telah meraih penghargaan Sekolah Adiwiyata, di Halaman Depan Balai Kota Malang, Senin (27/03/2023) tadi.
Orang nomor satu di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Malang itu, menyampaikan jika penghargaan Sekolah Adiwiyata tersebut tentunya sudah berturut-turut diperolah oleh Kota Malang. “Insyaallah, kalau Adiwiyata sudah langganan. Tadi ada 28 sekolah yang mendapat penghargaan. Baik itu lembaga pendidikan negeri maupun swasta,” kata Wali Kota Sutiaji.
Kemudian, tambahnya, untuk level dari capaian penghargaan tersebut tentu berbeda-beda. Diantaranya, ada yang tingkat kota, nasional dan mandiri. Untuk meraih penghargaan, menurutnya juga melibatkan berbagai unsur yang ada di dalam lingkungan sekolah.
Baca juga:
- Fokus Kesolidan Massa, Paslon Nomor Urut 3 Pilkada Kota Malang Tiadakan Kampanye Akbar
- Distribusi Pupuk Bersubsidi Dipermudah, Dispangtan Kota Malang Tunggu Perpres untuk Implementasi
- Pastikan Kesiapan Pilkada, KPU Kota Malang Jadwalkan Apel Besar, Distribusi Logistik dan Pembersihan APK
- Paslon Abadi Soroti Kredibilitas dan Keakuratan Survei Elektabilitas yang Dinilai Berubah-Ubah
- Paslon Abadi Soroti Pentingnya Lakukan Sinergi dan Penanganan Inflasi di Kota Malang
“Keberhasilan dari lembaga pendidikan itu tentunya karena adanya wali siswa, siswa, guru, dan masyarakat. Karena sekuat apapun karakter anak, ketika lingkungan tidak mendukung itu tidak mungkin tercapai. Jadi komponen yang ada di dunia pendidikan itu juga memberikan kontribusi terhadap tercapainya Adiwiyata,” jelasnya.
Lebih lanjut pihaknya juga menyampaikan, jika komponen penilaian dari capaian penghargaan Adiwiyata itu, salah satunya tentu menjaga kebersihan lingkungan. Dalam hal ini, pihaknya juga mendorong semua sekolah yang ada di Kota Malang, agar bisa mendapatkan penghargaan Adiwiyata tersebut.
“Saya kira dengan hal ini, bisa mendorong terus menerus dan itu juga akan mengimbas pada sekolah yang lain,” imbuh Wali Kota Sutiaji. (hms/rsy/sit)
- Kota Malang4 minggu
Gramedia Goes to Campus, Berikan Pencerahan Mahasiswa untuk Memasuki Dunia Kerja
- Kota Malang4 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Kota Malang4 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Lompat ke Rel Kereta Api, Seorang Perempuan Tewas Tertabrak KA Pengangkut BBM
- Kota Malang4 minggu
Kasus Gondongan di Kota Malang Meningkat, Dinkes Siapkan Faskes dan Sosialisasi Pencegahan
- Hukum & Kriminal4 minggu
Diduga Ngetap Bensin Sembarangan, Motor dan Ruko di Jalan Raya Tlogomas Terbakar
- Kota Malang4 minggu
Pemkot Malang Dorong Peningkatan PAD melalui Optimalisasi Transaksi Elektronik
- Kota Malang4 minggu
Pembangunan Pasar Besar Kota Malang Masuk Prioritas 2025, Pemkot Tunggu Review DED