Hukum & Kriminal
Satroni Jl Bunga Andong, Curanmor Gondol Mio
Memontum Kota Malang – Meskipun sudah banyak pelaku Curanmor yang ditangkap, namun mereka seperti tidak ada habis-habisnya. Kali ini komplotan Curanmor satroni rumahnkos di Jl Bunga Andong Selatan, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang.
Mereka berhasil menjebol gembok pagar dan berhasil mencuri motor Mio Nopol N 3441 EEY Tahun 2017 milik M Rauf Febrian (20), mahasiswa, warga asal Kota Bontang, Kalimantan. Kejadian ini pada Jumat (11/10/2019) pukul 17.00, dilaporkan ke Polres Malang Kota dan hingga Minggu (13/10/2019) malam, masih dalam penyelidikan petugas untuk memangkap pelakunya.
Informasi Memontum, bahwa pada Kamis (10/10/2019) malam, Rauf baru pulang dari membeli makan. Dia kemudian memarkir motornya di teras kos sekitar pukul 21.30. Sebelum ditinggal, Rauf sudah memastikan kalau motornya dalam kondisi terkunci stang stir.
Setelah memastikan aman, Rauf kemudian masuk ke dalam kamarnya untuk istirahat. Diduga pelaku melakukan aksinya pada Jumat dini hari. Padahal pelaku juga sempat merusak gembok pagar rumah, namun aksinya sama sekali tidak menimbulkan kegaduhan.
Keesokan paginya sekitar pukul 09.30, saat Rauf hendak hendak kuliah, dia kaget karena motornya telah hilang dari teras garasi rumah kos. Dia sempat menanyakannya ke beberapa teman kosnya, namun tidak ada yang mengetahui. Rauf pun tersadar hingga melapor ke Polres Malang Kota sekitar pukul 17.00.
Kasubag Humas Polres Malang Kota Ipda Marhaeni saat dikonfirmasi Memontum.com, membenarkan adanya laporan itu. ” Benar sudah dilaporkan, kami masih melakukan penyelidikan. Kami imbau kepada masyarakat supaya memarkir motornya ditempat yang tertutup dan aman. Pasang juga kunci kunci ganda pastikan motor dalam kondisi aman sebelum ditinggal istirahat,” ujar Ipda Marhaeni. (gie/yan)
- Kota Malang2 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Kota Malang3 minggu
Dukung Kegiatan Ponpes, Pemkot dan Kemenag Dampingi Pertumbuhan Ponpes
- Hukum & Kriminal4 minggu
Masa Kampanye Pilkada 2024 Bakal Jadi Perhatian Operasi Zebra Semeru
- Kota Malang3 minggu
Gelar Sarasehan Sambut Hari Santri, Pemkot Malang Tekankan Peran Santri di Era Digital
- Kota Malang3 minggu
Pengajian Ikatan Haji Muslimat Kota Malang Solid Dukung Abah Anton-Dimyati
- Kota Malang3 minggu
Pemkot Malang Targetkan Penyelesaian Masalah Anak Putus Sekolah Rampung di 2024
- Kota Malang2 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Hukum & Kriminal3 minggu
Mandi di Sungai Brantas, Siswa SD di Kota Malang Ditemukan Tewas Tenggelam