Kota Malang
LP Maarif Nahdhatul Ulama Gelar Rakernas di Gedung Bundar Unisma, Ini Reaksi Rektor
Memontum Kota Malang – Lembaga Pendidikan (LP) Maarif Nahdhatul Ulama (NU), menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) di Gedung Bundar Universitas Islam Malang (Unisma), Sabtu (27/08/2022) tadi.
Rektor Unisma, H Maskuri, menyambut dengan antusias karena sudah diberikan kepercayaan dan ditunjuk untuk menjadi tempat acara Rakernas. Pihaknya mengatakan, dengan digelarnya kegiatan tersebut merupakan bukti kebangkitan dari LP Maarif di Indonesia. Sehingga, Unisma siap untuk menjadi mentor bagi LP Maarif se-Indonesia.
“Unisma siap menjadi mentor LP Maarif se-Indonesia. Siap mempersiapkan narasumber yang bereputasi nasional. Untuk transportnya nanti kami siap menyediakan. Karena kami berkhidmat untuk LP Maarif,” jelas Maskuri.
Dengan digelarnya Rakernas tersebut, pihaknya memberikan pesan kepada para LP Maarif di Indonesia. Terlebih, pada kegiatan tersebut juga dihadiri guru serta siswa dari masing-masing sekolah di bawah pimpinan LP Maarif Malang Raya.
Baca juga :
- Fokus Kesolidan Massa, Paslon Nomor Urut 3 Pilkada Kota Malang Tiadakan Kampanye Akbar
- Distribusi Pupuk Bersubsidi Dipermudah, Dispangtan Kota Malang Tunggu Perpres untuk Implementasi
- Pastikan Kesiapan Pilkada, KPU Kota Malang Jadwalkan Apel Besar, Distribusi Logistik dan Pembersihan APK
- Paslon Abadi Soroti Kredibilitas dan Keakuratan Survei Elektabilitas yang Dinilai Berubah-Ubah
- Paslon Abadi Soroti Pentingnya Lakukan Sinergi dan Penanganan Inflasi di Kota Malang
“Bangun nuansa islami di setiap lembaga, karena kita membawa nama Islam Rahmatan lil Alamin, yakni harus mampu mewujudkan kedamaian dan kasih sayang bagi manusia maupun alam semesta di tengah kehidupan masyarakat,” tuturnya.
Lebih lanjut pihaknya juga membeberkan, tips sukses perguruan tinggi Unisma, agar bisa dicontoh oleh LP Maarif. Seperti, kebersamaan agar selalu dibangun dan dijaga agar menciptakan energi positif di dalam lingkungan kerja. “Tentunya dengan hal-hal yang seperti itu bisa memberikan kemajuan untuk LP Maarif. Ciptakan lingkungan yang rapi, indah dan nyaman,” imbuhnya.
Sementara itu, Ketua LP Maarif NU PBNU, HM Ali Ramdhani, menjelaskan bahwa tujuan dari diadakan kegiatan Rakernas tersebut, yakni untuk melakukan proses evaluasi dan penataan aktivitas-aktivitas ke masa yang akan datang. “Karena kami mempunyai visi-visi besar, dan untuk mengawal gagasan-gagasan baru itu kami akan memperkuat guru dan siswa yang berada dibawah naungan LP Maarif ini,” ucapnya.
Selain itu, menurutnya LP Maarif dibangun untuk menciptakan kebahagiaan. Baik untuk mereka yang berhikmat, maupun yang belajar di dalam lingkungan LP Maarif itu sendiri. (rsy/gie)
- Kota Malang4 minggu
Gramedia Goes to Campus, Berikan Pencerahan Mahasiswa untuk Memasuki Dunia Kerja
- Kota Malang4 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Kota Malang4 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Lompat ke Rel Kereta Api, Seorang Perempuan Tewas Tertabrak KA Pengangkut BBM
- Kota Malang4 minggu
Kasus Gondongan di Kota Malang Meningkat, Dinkes Siapkan Faskes dan Sosialisasi Pencegahan
- Hukum & Kriminal4 minggu
Diduga Ngetap Bensin Sembarangan, Motor dan Ruko di Jalan Raya Tlogomas Terbakar
- Kota Malang4 minggu
Pemkot Malang Dorong Peningkatan PAD melalui Optimalisasi Transaksi Elektronik
- Kota Malang4 minggu
Pembangunan Pasar Besar Kota Malang Masuk Prioritas 2025, Pemkot Tunggu Review DED