Kota Malang

Kalapas Kelas 1 Malang Komitmen Wujudkan Zero Halinar

Diterbitkan

-

Kalapas Kelas 1 Malang Komitmen Wujudkan Zero Halinar
Komitmen Wujudkan Zero Halinar

Memontum Kota Malang – Direktur Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) Direktorat Kemenkumham RI, Abdul Aris, melaksanakan kunjungan kerja ke Lapas Kelas I Malang. Kedatangannya, disambut langsung oleh Kalapas Kelas I Malang, Heri Azhari dengan didampingi oleh jajaran struktural Lapas Kelas I Malang, Kamis (23/06/2022) tadi.

Kunjungan ini dilakukan, untuk melaksanakan kegiatan penguatan teknis pemasyarakatan. Dengan mengusung tema ‘Peningkatan Kinerja Bidang Kamtib dan Pencegahan Penanggulangan Halinar’.

Supervisi, Monitoring dan Evaluasi Bidang Keamanan dan Ketertiban di Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan Lingkup Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur, dimana salah satunya adalah Lapas Kelas I Malang.

Baca juga:

Advertisement

Kegiatan ini diawali dengan pengarahan penguatan integritas oleh Dir Kamtib bertempat di ruang pertemuan Hall Depan Museum Pendjara Lowokwaroe Lapas Kelas I Malang, yang ikuti oleh jajaran struktural dan petugas lainnya.

Direktur Keamanan dan Ketertiban, Abdul Aris, dalam kesempatan itu memberikan instruksi untuk meminimalisir gangguan Kamtib agar tidak ada hal-hal negatif di lingkungan pemasyarakatan. Selain itu, Dir Kamtib juga menceritakan beberapa kasus yang terjadi di dalam Lapas atau Rutan, dimana faktor penyebabnya berasal dari pegawai atau pejabat pengamanan itu sendiri.

Dirinya berharap, agar Bidang Kamtib Lapas Malang dan KPLP segera merubah mindset, bukan hanya memikirkan keamanan blok kamar hunian tetapi juga memikirkan kondisi lingkungan. Ada tiga poin utama yang di tekankan Ditjen Pemasyarakatan dalam menangani gangguan keamanan dan ketertiban.

“Yakni, jalin sinergitas dengan APH, pencegahan Halinar (Handphone, Pungli dan Narkoba) sejak dini dan pemberantasan Halinar,” ucap Abdul Aris.

Lebih lanjut disampaikan, bahwa pejabat pengamanan juga dituntut untuk bisa merangkul WBP dengan tidak melakukan tindakan diskriminatif. Kegiatan sendiri, kemudian dilanjutkan dengan Dir Kamtib, yang berkeliling dengan didampingi oleh Kalapas Kelas I Malang, memantau aktifitas yang berjalan di Lapas Kelas I Malang. Diantaranya mulai dari memantau kamera pengawas (CCTV), mengecek kesiapan Satopspatnal dan Rupam, dilanjutkan meninjau Bimker, Area Lahan ketahanan pangan dan Blok–blok hunian di Lapas Kelas I Malang.

Advertisement

Kalapas Kelas 1 Malang, Heri Azhari, menambahkan bahwa pihaknya aka  terus berkomitmen untuk mewujudkan zero Halinar di lingkungan Lapas Kelas 1 Malang Kanwil Kemenkumham Jatim. “Segala bentuk penyalahgunaan Narkoba akan saya berantas dan akan saya tindak tegas, komitmen zero Halinar ! di Lapas Kelas I Malang,” tegas Heri Azhari. (gie)

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas