Pemerintahan

Raih AIKID 2021, Wali Kota Sutiaji Minta OPD Makin Gencar Publikasi

Diterbitkan

-

Memontum Kota Malang – Pemerintah Kota (Pemkot) Malang kembali meraih gelar Anugrah Inovasi dan Kreatifitas Informasi Digital (AIKID) tahun 2021.

Melalui ajang penghargaan ini, Wali Kota Malang, Sutiaji, berharap OPD di lingkup Pemkot Malang, makin mampu mengoptimalkan tugas pokok dan fungsi (Tusi)nya.

“Tadi saya tekankan, apasih nilai dari masing-masing instansi. Nilai tambahnya itu yang penting guna makin mengoptimalkan tusi masing-masing OPD,” ujar Sutiaji.

Baca juga:

Advertisement

    Orang nomor satu di Pemerintah Kota Malang itu, mengarahkan tiap OPD untuk rajin mempublish program yang telah dijalankan. Bagi Sutiaji, branding dirasa perlu agar masyarakat tau laporan tentang kegiatan apa saja yang sudah dilakukan dan dikerjakan.

    “Tidak hanya itu, program-programnya juga harus makin mengakomodasi kehendak masyarakat. Kemudian yang terpenting juga, ada nilai-nilai transformasi. Jadi ada sisi positif yang ditangkap oleh OPD maupun masyarakat,” beber pemilik kursi N1 itu.

    Selama ini, Wali Kota Malang mengakui, bahwa publikasi OPD di Kota Malang masih kurang. “Contoh saja kemarin ada yang laporan ke saya. Kok Tenaga Pendukung Operasional Kegiatan (TPOK), jam 11.30 sudah tidak ada di kelurahan. Padahal, sudah diinfokan kalau selepas jam itu, mereka memang mengerjakannya di kantor. Nah, kalau masih ada yang tanya kayak gitu, itu kan berarti informasi belum tersampaikan ke masyarakat,” tegas Sutiaji.

    Sehingga, dirinya menekankan bahwa tidak boleh ada yang menyalahkan masyarakat Kota Malang, ketika mereka tidak tau bahkan mencibir kinerja OPD.

    “Kenapa mereka begitu, ya karena belum tahu dan belum tersampaikan infonya. Oleh karena itu, penting bagi OPD untuk sering dan selalu mempublish kegiatan maupun info mereka,” tuturnya. (hms/mus/sit)

    Advertisement
    Advertisement
    Click to comment

    Tinggalkan Balasan

    Terpopuler

    Lewat ke baris perkakas