Pemerintahan
Kota Malang Raih Penghargaan WTN Kategori Tertinggi
Memontum Kota Malang – Atas kerja keras dan komitmen Pemerintah Kota Malang dalam mengatur lalu lintas serta meningkatkan keamanan dan keselamatan LLAJ, Kementerian Perhubungan RI memberikan penghargaan Wahana Tata Nugraha (WTN) dengan kategori tertinggi yaitu WTN tanpa catatan.
Penghargaan tersebut diterima oleh Sekda Kota Malang Drs. H. Wasto SH. MH, dari Menteri Perhubungan RI, Budi Karya Sumadi, di Jakarta Convention Center pada hari Minggu (15/9/2019). Bersamaan dengan pemberian WTN ke pemerintah provinsi, kabupaten, dan kota. Jawa Timur menjadi provinsi terbanyak penerima WTN dengan total 38 piala.
Kota Malang dinilai telah memberikan pelayanan terbaik melalui Dishub Kota Malang di bidang lalu lintas, angkutan, umum dan sararana prasarana oleh Kementerian Perhubungan RI.
Sekretaris Daerah Kota Malang, Wasto memberikan apresiasinya kepada seluruh elemen masyarakat utamanya Dinas Perhubungan Kota Malang atas prestasi yang telah diraih.
“Kedepan, saya berharap agar pelayanan di bidang transportasi beserta sarana dan prasarananya di Kota Malang dapat terus ditingkatkan” jelasnya.
Ia juga menambahkan harapannya agar bukan saja mempertahankan prestasi WTN di Kota Malang, namun juga memberikan inovasi dan kreativitas dalam rangka peningkatan kinerja kita dibidang LLAJ.
Sementara itu, Kadishub Kota Malang, Handi Priyanto menyatakan bahwa pihaknya akan terus memperhatikan berbagai arahan dari Pemerintah Pusat utamanya untuk memerhatikan dan menjaga transportasi publik beserta fasilitasnya dengan baik. Karena, pemerintah pusat telah berupaya membangun infrastruktur tersebut untuk mendukung transportasi masyarakat. (hms/yan)
- Kota Malang2 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Kota Malang3 minggu
Dukung Kegiatan Ponpes, Pemkot dan Kemenag Dampingi Pertumbuhan Ponpes
- Hukum & Kriminal4 minggu
Masa Kampanye Pilkada 2024 Bakal Jadi Perhatian Operasi Zebra Semeru
- Kota Malang3 minggu
Gelar Sarasehan Sambut Hari Santri, Pemkot Malang Tekankan Peran Santri di Era Digital
- Kota Malang3 minggu
Pengajian Ikatan Haji Muslimat Kota Malang Solid Dukung Abah Anton-Dimyati
- Kota Malang3 minggu
Pemkot Malang Targetkan Penyelesaian Masalah Anak Putus Sekolah Rampung di 2024
- Kota Malang2 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Hukum & Kriminal3 minggu
Mandi di Sungai Brantas, Siswa SD di Kota Malang Ditemukan Tewas Tenggelam