Pendidikan

Tinjau Vaksinasi UB, Gubernur Khofifah Minta Perguruan Tinggi Dukung Akselerasi Vaksinasi Aglomerasi

Diterbitkan

-

Memontum Kota Malang – Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa, meninjau kegiatan vaksinasi di Universitas Brawijaya (UB), Jumat (06/08) tadi. Vaksinasi yang menyasar 5000 warga ini, berlangsung selama empat hari dan diperuntukkan bagi mahasiswa, karyawan, keluarga mahasiswa, maupun dosen.

Dalam kunjungannya, Gubernur Khofifah mendorong peran perguruan tinggi dalam membantu akselerasi vaksinasi, utamanya aglomerasi Malang Raya. “Sifatnya akseleratif, karena pada dasarnya vaksinasi di masing-masing Perguruan Tinggi itu di luar kuota kota dan kabupaten,” ungkapnya.

Baca juga:

    Selain itu, mantan Menteri Sosial tersebut juga menekankan, bahwa pendekatan aglomerasi sangat dibutuhkan ketika proses akselerasi. Terlebih, aglomerasi Malang Raya yang dirasa menjadi epicentrum interaksi masyarakat dari berbagai daerah.

    “Oleh karena apa yang dilakukan oleh UB dan beberapa perguruan tinggi lain di Kota Malang, kami mohon bisa berkelanjutan. Jika hari ini bisa melaksanakan proses vaksinasi, ke depan bukan hanya untuk dosis kedua saja. Tapi, terus melakukan proses vaksinasi pada minggu berikutnya, sampai kemudian jatuh tempo dosis kedua,” beber Khofifah.

    Advertisement

    Menurut politisi PKB ini, capaian vaksinasi Kota Malang, harus dilihat dari aglomerasinya, yaitu Kabupaten Malang dan Kota Batu. “Pendekatan aglomerasi menjadi penting untuk bisa menghitung bagaimana percepatan vaksinasi bisa dilakukan di setiap titik. Hari ini Jawa Timur yang jatuh tempo dosis kedua minus 4,2 juta. Artinya kita membutuhkan vaksin dosis kedua 4,2 juta. Ini sudah kami koordinasikan dengan Pemerintah Pusat, bahwa memang ada kebutuhan mendasar bagi yang sudah jatuh tempo dosis kedua,” tambahnya.

    Oleh karena itu, pihaknya menekankan pada UB untuk inden vaksin. Supaya, ketika persediaan sudah ada bisa langsung mengadakan vaksinasi untuk dosis pertama maupun dosis kedua. Prinsip saya dan teman-teman di UB adalah GPL, Gak Pakek Lama,” tutur Khofifah. (mus/sit)

    Advertisement
    Click to comment

    Tinggalkan Balasan

    Terpopuler

    Lewat ke baris perkakas