Kota Malang
15 Ribu Anak di Bawah 12 Tahun di Kota Malang Siap Terima Vaksin Covid-19
Memontum Kota Malang – Pemerintah Kota (Pemkot) Malang melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) serta Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) terus melakukan persiapan berkaitan dengan vaksinasi anak di bawah 12 tahun. Terlebih, pelaksanaan vaksinasi tersebut dijadwalkan oleh Dinkes Kota Malang akan digelar usai Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS), yakni sekitar Februari 2022.
Merespon hal tersebut, Dikbud Kota Malang, juga tengah melakukan pendataan kepada siswa SD usia 6 sampai 11 tahun. “Hingga akhir November 2021 ini, tercatat di kami setidaknya sudah ada sekitar 15 ribu anak usia 6 hingga 11 tahun yang siap untuk menjalani vaksinasi,” ujar Kepala Dikbud Kota Malang, Suwarjana, Kamis (02/12/2021).
Baca juga :
- BPS Kota Malang Prediksi Tingkat Okupansi Hotel Meningkat di November Ini
- KPU RI Pastikan Pelaksanaan Pilkada Serentak Aman di Tengah Musim Penghujan
- Tinjau Persiapan Logistik Pilkada di Kota Malang, KPU RI Ingatkan Ketepatan Distribusi Surat Suara
- Hujan Deras di Kota Malang Akibatkan Tanah Longsor dan Satu Rumah Terdampak
- Pj Wali Kota Malang Siap Implementasikan Asta Cita sesuai Arahan Presiden Prabowo
Namun, jumlah tersebut belum angka final. Pasalnya, jika berdasarkan data yang ada, anak usia 6 hingga 11 tahun di Kota Malang ada sekitar 90 ribu jiwa.
“Akan tetapi, memang untuk bisa menjalani vaksinasi Covid-19 para orang tua diwajibkan mengisi formulis persetujuan,” sambungnya.
Lebih lanjut mantan Kabag Umum Pemkot Malang tersebut mengatakan, proses pendataan ini nantinya masih akan bertambah dari jumlah yang sudah siap, sebanyak 15 ribu anak. “Saat ini 15 ribu itu yang sudah disetujui orang tuanya dan KK (Kartu Keluarga) yang sudah terupdate. Dan ini masih akan kita perbaharui terus, karena kita tidak mau gegabah ya,” terangnya. (mus/sit)
- Kota Malang3 minggu
Dukung Kegiatan Ponpes, Pemkot dan Kemenag Dampingi Pertumbuhan Ponpes
- Kota Malang3 minggu
Gelar Sarasehan Sambut Hari Santri, Pemkot Malang Tekankan Peran Santri di Era Digital
- Kota Malang2 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Hukum & Kriminal4 minggu
Masa Kampanye Pilkada 2024 Bakal Jadi Perhatian Operasi Zebra Semeru
- Hukum & Kriminal3 minggu
Mandi di Sungai Brantas, Siswa SD di Kota Malang Ditemukan Tewas Tenggelam
- Kota Malang3 minggu
Pengajian Ikatan Haji Muslimat Kota Malang Solid Dukung Abah Anton-Dimyati
- Kota Malang3 minggu
Pemkot Malang Targetkan Penyelesaian Masalah Anak Putus Sekolah Rampung di 2024
- Kota Malang2 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara